News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kerusuhan di Stadion Kanjuruhan

Direktur Indosiar Harsiwi Achmad: Tidak Ada Sponsor Rokok di Liga Satu

Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Direktur Programming Surya Citra Media (SCM), Harsiwi Achmad selaku pihak penyelenggara siaran pertandingan Liga 1 antara Arema FC melawan Persebaya Surabaya usai menjalani pemeriksaan di Kantor Komnas HAM, Jakarta, Kamis (13/10/2022). Komnas HAM meminta keterangan pihak penyelenggara siaran pertandingan antara Arema FC melawan Persebaya Surabaya yang berlangsung pada 1 Oktober 2022 itu untuk proses pemantauan dan penyelidikan atas kasus Tragedi Kanjuruhan yang terjadi di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jawa Timur. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ibriza Fasti Ifhami

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Direktur Programing Indosiar Harsiwi Achmad angkat bicara terkait isu adanya sponsor rokok dalam tayangan liga satu.

Hal tersebut disampaikan Harsiwi Achmad usai menjalani pemeriksaan di kantor Komnas HAM, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (13/10/2022).

Perempuan yang kerap disapa Siwi itu mengatakan tidak ada sponsor rokok dalam penyiaran liga satu.

Ia mengatakan sejak awal mulai menyiarkan pertandingan liga satu tak pernah ada sekali pun sponsor rokok.

"Liga satu sejak kami mulai, (pada tahun) 2018, 2019, 2020, 2021, 2022 tidak ada sponsor rokok sama sekali," kata Siwi, kepada para awak media, Kamis (13/10/2022).

Baca juga: Direktur Indosiar Harsiwi Achmad Hadir ke Komnas HAM Untuk Jalani Pemeriksaan

Siwi menjelaskan kalau pun terdapat iklan rokok saat penayangan pertandingan sepak bola maka itu terjadi karena adanya sistem time signal.

Time signal, kata Siwi, membuat iklan rokok tersebut tak bisa memilih muncul saat program tertentu.

Time signal berfungsi menayangkan iklan rokok sesuai jam yang sudah ditentukan.

"Kalau sponsor rokok itu muncul di televisi pas bola (tayangan bola) karena itu adalah time signal. Dimana iklan rokok tersebut tidak memilih program. Jadi bisa program apa saja yang tayang di jam tersebut, yang penting tayang di atas pukul 21.30," ujarnya.

Dikarenakan tak hanya penyiaran pertandingan sepak bola yang tayang di atas jam tersebut.

Ia juga mengatakan iklan rokok juga kadang tayang saat progam liga dangdut, dangdut academy ataupun sinetron.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini