PM Anwar Ibrahim bersama delegasi terbatas tiba di Istana Bogor sekitar pukul 10.00 WIB.
Kedatangan Kepala Pemerintahan Malaysia tersebut turut diiringi oleh pasukan Nusantara, pasukan berkuda, dan korps musik Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres).
Kedatangan PM Anwar Ibrahim juga disambut oleh tarian Zapin Lenggang Kipas.
Baca juga: Presiden Jokowi Sambut Baik Minat Investor Malaysia Bangun IKN
Jokowi menyambut PM Anwar Ibrahim begitu turun dari mobil di halaman Istana Kepresidenan Bogor.
Jokowi kemudian mengajaknya mengikuti prosesi penyambutan resmi dengan diperdengarkannya lagu kebangsaan kedua negara dan diiringi dentuman meriam sebanyak 19 kali.
Setelah dentuman meriam selesai, kedua pemimpin kemudian melakukan inspeksi pasukan kehormatan.
Kedua pemimpin selanjutnya memperkenalkan delegasi dari masing-masing negara yang turut hadir mengikuti upacara.
Presiden mengenalkan sejumlah Menteri yang ikut hadir di Istana yakni Menseneg Pratikno, Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah, Menteri Investasi Bahlil Lahadalia, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Kepala Otorita IKN Nusantara Bambang Susantono, dan Menteri Luar Negeri Retno Marsudi.
Setelah saling memperkenalkan delegasi masing-masing, Presiden Jokowi kemudian mengajak PM Anwar Ibrahim untuk berfoto bersama dan menandatangani buku tamu kenegaraan di Ruang Teratai, Istana Bogor.