TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Devanda Aditya Putra, anak dari mendiang Ketua Umum Komite Perubahan Sepakbola Nasional (KPSN) Suhendra Hadikuntono, dinilai mampu dan kompeten untuk menduduki kursi Sekretaris Jenderal Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) di periode mendatang.
“Melihat kompetensi dia, apalagi di usia saat ini masih 27 tahun, saya mendorong dan mendukung Devanda menjadi Sekjen PSSI,” ungkap Sevry Nelwan, Ketua Komite Yudisial Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Sulawesi Utara dalam rilisnya, Senin (23/1/2023).
Selain kompetensi, Devanda Aditya Putra dikenal Sevry Nelwan sebagai sosok yang bersahaja dan murah senyum, dengan latar belakang seorang eksekutif muda yang sukses dan saat ini menjabat Ketua Harian Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) dan memiliki jaringan luas hingga ke pelosok Nusantara.
Baca juga: Maju Calon Ketua Umum PSSI, Erick Thohir Klaim Dapat Dukungan dari Jokowi
“Bersahaja dan murah senyum itu penting, karena sosok yang demikian bisa diterima semua pihak. Ini penting untuk jabatan Sekjen PSSI. Apalagi dengan posisinya sebagai Ketua Harian DPP KNPI, otomatis jaringan Devanda sangat luas,” jelas Sevry Nelwan yang juga Ketua Harian Persatuan Sepakbola Minahasa Utara (PSMU) yang berlaga di Liga 3 zona Sulut, serta mantan Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Minahasa Utara.
Sosok Devanda Aditya Putra ia harapkan dapat menjadi tokoh pembaharuan di tubuh PSSI dalam posisinya sebagai sekjen, mengingat di usianya yang terbilang muda tentunya memiliki semangat dan energi positif untuk membangun dan membesarkan PSSI ke depannya.
Baca juga: Ketua Komisi X DPR: Siapapun Ketua Umum PSSI Nanti, Saya Titip Penuntasan Tragedi Kanjuruhan
Sebab itu, kata Sevry Nelwan, siapa pun Ketua Umum PSSI yang terpilih dalam Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI, 16 Februari mendatang, sepatutnya mempertimbangkan Devanda Aditya Putra untuk diangkat menjadi Sekjen PSSI.