Penasihat hukum Ferdy Sambo, Rasamala Aritonang mengungkap kliennya hanya bisa pasrah jelang mendengarkan vonis Majelis Hakim.
"Beliau (Ferdy Sambo) ikhlas untuk menghadapi vonis besok," kata Rasamala Aritonang kepada wartawan pada Minggu (12/2/2023).
Lebih lanjut, ia menyampaikan Ferdy Sambo beserta tim penasihat hukum tak memiliki persiapan khusus karena fakta dan penyesalan telah disampaikan dalam persidangan.
"Yang jelas Pak FS telah menyampaikan semua fakta yang diketahuinya dan sebagai manusia biasa dia telah menyampaikan penyesalannya berulang kali termasuk di persidangan," ujar Rasamala.
Rasamala juga mengungkapkan bahwa Putri Candrawathi merasa khawatir jelang sidang putusan.
"Tentu ada kekhawatiran karena begitu banyak tekanan dari berbagai pihak agar hakim memperberat putusan tanpa peduli lagi dengan fakta persidangan," kata penasihat hukum Putri Candrawathi, Rasamala Aritonang saat dihubungi pada Minggu.
Menurutnya, Putri Candrawathi hanya bisa pasrah dalam menghadapi putusan nanti.
"Beliau tidak bisa berbuat banyak, selain pasrah dan ikhlas untuk menghadapi semua kemungkinan," katanya.
Lebih lanjut, Rasamala mengungkapkan bahwa secara fisik Putri Candrawathi dalam keadaan sehat.
"Sehat, mudah-mudahan besok bisa mengikuti persidangan pembacaan putusan," ujarnya.
(Tribunnews.com/Ashri Fadilla/Rizki Sandi Saputra/Rina Ayu)