News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pemilu 2024

Soal Pertemuan KIB-KKIR, Gerindra: Bukan untuk Jegal Anies Jadi Capres 2024

Penulis: Yohanes Liestyo Poerwoto
Editor: Wahyu Gilang Putranto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Politisi Partai Gerindra, Andre Rosiade saat ditemui selepas menghadiri acara diskusi di kawasan Jakarta Selatan, Selasa (15/11/2022). Gerindra menegaskan adanya pertemuan KIB dan KKIR saat Silaturahmi Ramadhan pada Minggu (2/4/2023) tidak berkaitan dengan penjegalan Anies.

TRIBUNNEWS.COM - Anggota Dewan Pembina Partai Gerindra, Andre Rosiade menegaskan adanya pertemuan antara Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) dan Koalisi Kebangsaan Indonesia Raya (KKIR) bukan untuk menjegal pencapresan dari Anies Baswedan dalam Pilpres 2024.

Seperti diketahui, KIB yang beranggotakan Partai Golkar, PPP, dan PAN serta KKIR yang berisi Partai Gerindra dan PKB berkumpul dalam acara Silaturahmi Ramadhan di Kantor DPP PAN pada Minggu (2/4/2023)

Bahkan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) pun hadir dalam acara tersebut.

"Untuk mencalonkan calonnya saja, terkesan mohon maaf sangat angkuh. Seakan-akan kita berkumpul untuk menghadapi Anies. Nggak lah."

"Kita ingin bertanding untuk bersanding. Siapapun lawannya, kita akan siap. Kita tidak ingin menghalangi mas Ganjar, mas Anies, ataupun siapapun calon presiden," ujar Andre dalam program Dua Arah yang ditayangkan di YouTube Kompas TV, Jumat (7/4/2023).

Menurutnya, wacana KIB-KKIR bergabung dan dikatikan untuk menjegal Anies adalah hal yang tidak masuk akal.

Baca juga: Koalisi Besar KIR-KIB Dinilai jadi Ancaman Demokrasi Indonesia, Bakal Muncul 2 Blok Picu Polarisasi

Andre pun mengungkapkan, berdasarkan hasil survei dari beberapa lembaga, Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto selalu unggul dari Anies ataupun kandidat lainnya seperti Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.

"Bagaimana kami ingin kumpul-kumpul untuk menjegal Mas Anies? Di berbagai survei yang ada, mohon maaf dengan segala hormat, survei Februari Prabowo dan Mas Anies, Prabowo menang head to head. Prabowo dengan Mas Ganjar, Prabowo menang head to head."

"Lalu partai kami (Gerindra) jauh lebih tinggi elektabilitasnya daripada partai-partai yang ada di Koalisi Perubahan," ujarnya.

Pertemuan KIB-KKIR, Pengamat: Isyarat Jokowi Leburkan Dua Koalisi

Pengamat Politik dari Universitas Al-Azhar Indonesia, Ujang Komarudin mengatakan bahwa pertemuan ketua umum masing partai yang tergabung dalam KIB dan KKIR adalah upaya Jokowi meleburkan dua koalisi tersebut.

"Mulai terlihat bahwa Jokowi mencoba menyatukan dan membangun sebuah kekuatan koalisi besar dari lima partai ini untuk menghadang kekuatan koalisi KPP yang mengusung Anies dan kekuatan PDIP yang bisa jadi mencalonkan sendiri.

"Artinya ada upaya Jokowi melakukan konsolidasi dengan partai-partai koalisi pemerintahan supaya tidak berjalan masing-masing," ujar Ujang Komarudin kepada wartawan, Senin (3/4/2023).

Baca juga: Gerindra Sebut Masih Terlalu Dini Ajukan Prabowo Subianto Jadi Capres dari Koalisi Besar KIB-KKIR

Selain itu, Ujang juga menilai peleburan itu untuk mengendorse pasangan capres dan cawapres dari dua koalisi yakni Prabowo Subianto dan Ketua Umum Golkar sekaligus Menko Perekoomian, Airlangga Hartarto.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini