News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pengamat Nilai Gerindra Berpotensi 'Tarik' Kursi Menteri Sandiaga Uno jika jadi Pindah ke PPP

Penulis: Rizki Sandi Saputra
Editor: Eko Sutriyanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Sandiaga Uno merespon rumor dirinya yang bakal bergabung ke Partai Persatuan Pembangunan

Laporan Reporter Tribunnews.com, Rizki Sandi Saputra

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kabar hijrahnya Sandiaga Salahuddin Uno (Sandiaga Uno) dari Partai Gerindra ke Partai Persatuan Pembangunan (PPP) makin nyata adanya usai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI itu melayangkan surat ke Prabowo Subianto.

Pengamat Komunikasi Politik Jamiluddin Ritonga menilai kepindahan Sandiaga Uno ke PPP berpotensi membuat Gerindra menarik kursi Menparekraf dari Sandiaga Uno.

"Bahkan posisinya sebagai menteri berpeluang ditarik oleh Gerindra bila pindah ke PPP," kata Jamiluddin dalam keterangan tertulisnya, Selasa (25/4/2023).

"Padahal prestasinya cukup baik selama menjadi menteri," sambungnya.

Tak cukup di situ, Jamiluddin menilai kecil pindahnya Sandiaga Uno ke PPP untuk mengincar kursi calon presiden (capres) dari Partai berlogo Kabah tersebut.

Baca juga: Prabowo Subianto Ngaku Belum Terima Surat Pengunduran Diri Sandiaga Uno

Pasalnya, dari segi perolehan kursi di parlemen, PPP hanya memperoleh jumlah yang sedikit.

"Tentu nilai tawar PPP untuk menggolkan Sandi menjadi capres sangat kecil," ucap dia.

Oleh karenanya, Jamiluddin menyangka, hijrahnya Sandiaga Uno ke PPP yakni semata untuk mencari rumah baru yang lebih nyaman untuk berkarir politik bukan untuk menargetkan kursi atau jabatan strategis.

Sebab, dirinya juga tidak merasa yakin, karir politik dari Sandiaga Uno akan lebih moncer di PPP ketimbang di Gerindra.

"Karena itu, kepindahan ke PPP bisa jadi hanya untuk mencari rumah yang teduh dan nyaman baginya. Sandi ingin ada di rumah politik yang membuatnya happy, tanpa intrik-intrik murahan," tukas Jamiluddin.

Sandiaga Uno Kirim Surat untuk Prabowo Subianto

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno atau Sandi mengungkapkan alasannya menyurati Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto seusai pamit dari Gerindra.

Sandi mengatakan surat tersebut telah dititipkannya kepada Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini