TRIBUNNEWS.COM - Usai Habib Bahar bin Smith diduga ditembak orang tak dikenal (OTK) pada Jumat (12/5/2023) malam di Kecamatan Kemang, Bogor, dirinya ternyata langsung pergi ke rumah sakit.
Adapun rumah sakit yang dituju yakni Rumah Sakit Terpadu (RST) Dompet Dhuafa yang masih berada di kawasan Kemang, Bogor.
Bahkan, Habib Bahar disebut pergi sendiri ke RST usai diduga terkena tembakan dan disebut terkena di bagian perutnya.
Terkait hal ini, Kabag Humas RST Dompet Dhuafa, Aditya Kurniawan membenarkan hal tersebut.
"Iya betul, jadi pada Jumat malam itu ada seseorang yang diduga Habib Bahar datang ke RST, informasi yang saya terima itu datang sendiri," ujarnya pada Senin (15/5/2023) dikutip dari TribunnewsBogor.com.
Baca juga: Update Penembakan: Habib Bahar Sudah Diperiksa Polisi dan Keluar dari RS, Kini Istirahat di Rumah
Namun, ketika ditanya apakah luka di perut Habib Bahar adalah luka akibat tembakan, Aditya enggan untuk menjelaskan lebih jauh.
Ia mengatakan hal tersebut merupakan privasi dari pasien.
"Betul luka di perut, terkait luka apa kamu dari pihak rumah sakit belum bisa menyampaikan kepada temen-temen media karena menyangkut rekam medis pasien," katanya.
Kronologi versi Pengacara
Pengacara Habib Bahar, Ichwan Tuankotta menyebut kliennya tersebut ditembak pada Jumat malam pukul 20.32 WIB di Pusbang SDM, Perhubungan, Desa Pabuaran, Kecamatan Kemang, Kabupaten Bogor.
Pada saat kejadian, Ichwan mengatakan Habib Bahar tengah mencoba mobil miliknya yang tengah diperbaiki di bengkel.
"Habib lagi ngetes mobil mau keluar, tapi enggak sampe ke jalan raya," katanya, dilansir TribunnewsBogor.com.
Bahkan, Ichwan menyebut Habib Bahar telah dibuntuti OTK yang mengendarai mobil Toyota Kijang.
"Iya ada mobil kijang warna hitam doff (membuntuti)," ungkapnya.