TRIBUNNEWS.COM - Inilah kalender pendidikan 2023-2024 di Provinsi Jawa Tengah untuk jenjang Sekolah Dasar (SD)-Madrasah Ibtidaiyah (MI) maupun Sekolah Dasar Luar Biasa (SDLB)-Madrasah Ibtidaiyah Luar Biasa (MILB).
Libur semester genap di Jawa Tengah akan dimulai bulan Juni sampai Juli 2023.
Jadwal libur semester genap diperkirakan dimulai pada 25 Juni - 14 Juli 2023, dilansir Kompas.com.
Kemudian, jadwal masuk siswa berbarengan jadwal Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) bagi calon siswa baru.
Berdasarkan Pedoman Penyusunan Kalender Pendidikan Tahun Ajaran 2023/2024 yang diunggah di situs Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Jateng, Hari Pertama Masuk Sekolah tingkat SD di Jateng, yakni pada 17 Juli 2023.
Dalam pedoman Kalender Pendidikan 2023/2024 itu, siswa akan mengikuti kegiatan MPLS pada 17 - 20 Juli 2023.
Baca juga: Cara Cek Pengumuman PPDB Jakarta 2023 untuk SD, SMP, SMA, dan SMK Jalur Afirmasi
Kalender 2023-2024 di Jawa Tengah Jenjang SD/SDLB/MI/MILB
Berikut kalender akademik di Jawa Tengah Tahun Ajaran 2023/2024, dikutip Tribunnews.com dari pdkjateng.go.id, Rabu (21/6/2023):
1. 17 Juli 2023: Hari Pertama Masuk Sekolah
2. 17 - 20 Juli 2023: Kegiatan MPLS
3. 19 Juli 2023: Libur Umum (Tahun Baru Hijriyah/1 Muharam 1445 H)
4. 21 Juli 2023: Mengenal Mitra Sekolah
5. 17 Agustus 2023: Mengikuti Upacara HUT Kemerdekaan RI
6. 28 September 2023: Libur Umum (Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW)