TRIBUNNEWS.COM - Berikut profil Komisaris Jenderal (Komjen) Polisi Wahyu Widada resmi dilantik sebagai Kepala Badam Reserse Kriminal (Kabareskrim) Polri baru oleh Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo.
Upacara pelantikan tersebut dilakukan di Gedung Rupatama, Bareskrim Polri, Jakarta Selatan pada hari ini, Jumat (14/7/2023).
"Pada hari ini dilaksanakan upacara pelantikan Kabareskrim Polri dan serah terima jabatan pejabat utama Mabes Polri, Kapolda serta kenaikan pangkat ke dan dalam golongan Pati Polri," kata Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan kepada wartawan, Jumat.
Diketahui, Wahyu Widada menggantikan Komjen Agus Andrianto yang ditugaskan menjadi Wakil Kepala Polri (Wakapolri).
Hal tersebut, disebabkan karena Wakapolri Komjen Gatot Eddy Pramono akan segera memasuki masa pensiun.
"Komjen Wahyu Widada akan menjabat sebagai Kabareskrim serta Komjen Suntana, akan menjabat sebagai Kabaintelkam," ucap Brigjen Ahmad Ramadhan.
Lalu, seperti apa profil Wahyu Widada yang ditunjuk sebagai Kabareskrim baru?
Baca juga: Profil 5 Jenderal Polri di Sidang Kode Etik Irjen Teddy Minahasa, Komjen Pol Wahyu Widada jadi Ketua
Profil Wahyu Widada
Wahyu Widada lahir pada 11 September 1969 di Sleman DI Yogyakarta.
Ia merupakan lulusan terbaik Akpol pada 1991 atau peraih Adhi Makayasa.
Ia mengawali kariernya di satuan Polairud dan jabatan terakhirnya sebagai Kepala Badan Intelijen dan Keamanan Polri.
Dilansir BangkaPos.com, belum lama ini, perwira tinggi Polri itu dipercaya untuk memimpin sidang Komisi Kode Etik mantan Kapolda Sumatera Barat (Sumbar) yang menjadi terdakwa kasus peredaran narkoba Irjen Teddy Minahasa.
Ia juga membentuk tim khusus kasus tewasnya Brigadir J yang menyeret Ferdy Sambo saat masih menjabat sebagai Asisten Kapolri bidang SDM.
Berikut selengkapnya riwayat pendidikan hingga daftar tanda jasa yang diraih oleh Wahyu Widada:
Riwayat Pendidikan
- Akpol (1991) (lulusan terbaik)
- PTIK (1998)
- Sespim (2006) (lulusan terbaik)
- Sespimti (2014)
- Sekolah Penerbang (1995)
- Pa Interkrim (1996)
- Pa Brimob (1996)
- National Management Course (2002)
Riwayat Jabatan
- Pama Subdit Poludara Ditsamapta Polri (1992)
- Co Pilot Sat Yaptar Subdit Poludara Ditsamapta Polri (01—03—1994)
- Co Pilot Satyaptar Subdit Poludara Ditsamapta Polri (01—01—1996)
- Pama PTIK Polri (01—08—1996)
- Pama Ditsamapta Polri (01—07—1998)
- Paur Ro Bangpers Ditsamapta Polri (01—10—1998)
- Paban Muda Kermadik Padya Bangdik Paban III/Dik Spers (2000)
- Kapolsek Metro Pademangan (2001)
- Wakapolres Bekasi (2004)
- Ses Spripim Polda Metro Jaya (2005)
- Kasubbag Mutjabpama Bag Mutjab Robinkar SDE SDM Polri (2006)
- Pamen SDE SDM Polri (2006)
- Kapolres Pekalongan (2008)
- Sespri Kapolri (2009)
- Kapolres Metro Tangerang (2010)
- Kapolres Metro Tangerang Kota (2011)
- Dirreskrimsus Polda Banten[3] (2013)
- Analis Kebijakan Madya Bidang Pidter Bareskrim Polri (2014)
- Staf Kepresidenan (Pamen Bareskrim) (2015)
- Kabagren Rojianstra SSDM Polri (2015)
- Waketbid Minwa STIK PTIK (2016)
- Karojianstra SSDM Polri (2017)
- Wakapolda Riau (2018)
- Kapolda Gorontalo (2019)
- Kapolda Aceh (2020)
- Asisten SDM Kapolri (2021)
- Kabaintelkam Polri (2023)
- Kabareskrim Polri (2023)
Dikutip dari Wikipedia, berikut tanda jasa hingga penghargaan yang pernah diraih oleh Wahyu Widada:
Tanda Jasa
- Bintang Bhayangkara Pratama
- Bintang Bhayangkara Nararya
- Satyalancana Pengabdian XXIV tahun
- Satyalancana Pengabdian XVI tahun
- Satyalancana Pengabdian VIII tahun
- Satyalancana Jana Utama
- Satyalancana Ksatria Bhayangkara
- Satyalancana Karya Bhakti
- Satyalancana Dwidya Sistha
Satyalancana Bhakti Nusa
Satyalancana Dharma Nusa
Penghargaan
- Post Graduate Programme at Massey University (1999)
- National Development Corse (2002)
- Comparision Study of Police System (2005)
- Workshop on Cooperation Among Capital Police Force (2005)
Harta Kekayaan
Berikut rincian harta kekayaan Wahyu Widada yang mencapai Rp5 miliar, dilaporkan untuk periodik 2021:
TANAH DAN BANGUNAN Rp. 2.921.354.000
1. Tanah dan Bangunan Seluas 182 m2/230 m2 di KAB / KOTA BEKASI, HASIL SENDIRI Rp. 750.500.000
2. Tanah Seluas 688 m2 di KAB / KOTA SLEMAN, HASIL SENDIRI Rp. 264.754.000
3. Tanah Seluas 1035 m2 di KAB / KOTA SLEMAN, HASIL SENDIRI Rp. 265.600.000
4. Tanah dan Bangunan Seluas 182 m2/100 m2 di KAB / KOTA KOTA BEKASI , HASIL SENDIRI Rp. 715.500.000
5. Tanah Seluas 1025 m2 di KAB / KOTA KOTA BEKASI , HASIL SENDIRI Rp. 925.000.000
ALAT TRANSPORTASI DAN MESIN Rp. 575.500.000
1. MOBIL, INFINITY SEDAN Tahun 2011, HASIL SENDIRI Rp. 275.000.000
2. MOBIL, HONDA CIVIC SEDAN Tahun 2016, HASIL SENDIRI Rp. 265.000.000
3. MOTOR, YAMAHA BG6 A/T Tahun 2018, HASIL SENDIRI Rp. 35.500.000
HARTA BERGERAK LAINNYA Rp. 330.750.000
SURAT BERHARGA Rp. ----
KAS DAN SETARA KAS Rp. 1.260.264.035
HARTA LAINNYA Rp. ----
Sub Total Rp. 5.087.868.035
HUTANG Rp. ----
TOTAL HARTA KEKAYAAN Rp. 5.087.868.035
(Tribunnews.com/Rifqah/Abdi Ryanda Shakti) (BangkaPos.com/Dedy Qurniawan CC)