News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Mendengar Janji Partai Buruh Bakal Perjuangkan Indonesia Bebas Korupsi, Peneliti BRIN: Apa Benar?

Penulis: Rahmat Fajar Nugraha
Editor: Eko Sutriyanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Penelitu utama BRIN Siti Zuhro ditemui di Gedung Joeang, Jakarta Pusat, Senin (31/7/2023).

Laporan Wartawan Tribunnews.com Rahmat W. Nugraha

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Peneliti Ahli Utama Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Siti Zuhro merespon janji-janji Partai Buruh diantaranya memperjuangkan Indonesia bebas korupsi.

Peneliti BRIN itu lantas mempertanyakan terkait janji-janji Partai Buruh tersebut.

"Tentu saya senang sekali bahwa demokrasi kita diikuti oleh partai-partai politik yang bertanggung jawab. Kalau tidak bertanggung jawab saya resah dan biasanya nada saya tinggi," kata Siti Zuhro saat berbicara pada acara Forum Group Discussion Cabut Presidential Threshold 20 Persen yang digelar Partai Buruh di Gedung Joeang, Jakarta Pusat, Senin (31/7/2023).

"Tentu dengan hadirnya Partai Buruh mudah-mudahan kita harapkan sebagai publik. Mudah-mudahan Partai Buruh ini hadir menjadi harapan baru, lain dari yang lain," kata Siti Zuhro.

Baca juga: Partai Buruh Kerap Demo, Siti Zuhro: Aspirasinya Tidak Diwadahi, Jadi Mereka Harus Parlemen Jalanan

Kemudian Siti Zuhro mempertanyakan janji-janji yang dimiliki oleh Partai Buruh.

"Karena beberapa poin tadi yang saya catat.

Partai Buruh hadir untuk memutuskan mata rantai ketidakadilan, apa bener? Bahwa akan memperjuangkan Indonesia yang betul-betul nantinya tidak ada korupsi, apa benar?" kata Siti Zuhro.

Ia melanjutkan dan luar biasanya akan menghapus kebijakan-kebijakan yang tidak adil, merugikan masyarakat luas.

"Itu menyenangkan tapi ini adalah janji Anda. Luar biasa janji Anda dicatat, jadi mudah-mudahan seperti itu," tegasnya.
 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini