News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Panglima TNI Cek Gudang Perbekalan dan Embung di Cilincing

Penulis: Gita Irawan
Editor: Malvyandie Haryadi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Panglima TNI Laksamana Yudo Margono. Ia mengecek gudang perbekalan dan meninjau Embung Badan Perbekalan (Babek) TNI.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Gita Irawan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono mengecek gudang perbekalan dan meninjau Embung Badan Perbekalan (Babek) TNI sebagai pengendali banjir dan sumber air untuk masyarakat sekitar di Cilincing, Jakarta Utara di sela-sela olahraga bersama dengan personel Babek TNI dalam rangka silahturahmi pada Selasa (22/8/2023).

Yudo mengatakan satuan perbekalan harus bangga bahwa dengan adanya prajurit perbekalan hubungan operasi dapat terlaksana dengan baik.

Peperangan tanpa perbekalan, kata dia, tidak mungkin dimenangkan.

Sehingga, kata dia, mereka harus bangga bahwa mereka juga ikut menentukan keberhasilan operasi maupun latihan TNI.

Selain itu, kata dia, kecepatan distribusi perbekalan juga turut menentukan keberlanjutan maupun kesiapsiagaan operasional prajurit.

“Manfaatkan sarana dan prasana yang ada, di Angkatan Darat ada Kodam, di Angkatan Laut ada Kolinlamil dan Angkatan Udara ada Koopsau. Alutsista yang ada harus digunakan oleh TNI,” kata Yudo dalam keterangan resmi Puspen TNI dikutip Rabu (23/8/2023).

Yudo memerintahkan agar ke depan alutsista yang ada dapat dimanfaatkan untuk distribusi logistik.

Sehingga, kata dia, tidak ada lagi kesulitan dalam sistem distribusi logistik.

"Jangan sampai pasukan masuk operasi tapi perbekalan terhambat. Saya belum ke Kodiklat TNI dan PMPP TNI, tentunya nanti saya ke sana sehingga betul-betul mau pesan utama ini, sebagai pengguna kekuatan dari angkatan darat, laut dan udara yang menjadi pembina bisa terlaksana dengan baik," kata dia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini