News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

CPNS 2023

H-3 Penutupan Pendaftaran CPNS 2023, Ini 5 Instansi yang Sepi Pendaftar

Penulis: Nurkhasanah
Editor: Daryono
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi rekrutmen CPNS - Berikut lima instansi yang sepi pendaftar CPNS 2023, per tanggal 6 Oktober 2023 pukul 12.00 WIB.

TRIBUNNEWS.COM - Pendaftaran seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2023 akan ditutup pada Senin (9/10/2023).

Jelang H-3 penutupan pendaftaran CPNS 2023, Badan Kepegawaian Negara (BKN) merilis statistik pelamar SSCASN 2023 per tanggal 6 Oktober 2023 pukul 12.00 WIB.

Dalam statistik pelamar yang dirilis BKN melalui unggahan akun Instagram resminya itu, BKN menyampaikan update jumlah pelamar submit pada 14 instansi yang membuka CPNS 2023.

Di antara 14 instansi tersebut, terdapat lima instansi di pemerintah pusat yang masih sepi pendaftar.

Lima instansi tersebut adalah Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral, Kementerian Dalam Negeri, Badan Riset dan Inovasi Nasional, Kementerian Perindustrian, dan Kementerian Kesehatan.

Berikut rincian jumlah pelamar lima instansi yang sepi pendaftar CPNS 2023, per 6 Oktober 2023:

Baca juga: Update 8 Instansi dengan Pendaftar Submit CPNS 2023 Terbanyak

1. Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral: 5

2. Kementerian Dalam Negeri: 43

3. Badan Riset dan Inovasi Nasional: 112

4. Kementerian Perindustrian: 175

5. Kementerian Kesehatan: 381

Sementara itu, lima instansi yang paling banyak pelamar CPNS 2023 adalah Kementerian Hukum dan HAM sebanyak 86.204 orang, Sekretariat Jenderal KPK sebanyak 74.547 orang, Kejaksaan Agung 72.784 orang.

Kemudian Mahkamah Agung Ri sebanyak 39.034 orang serta Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan sejumlah 16.203 orang.

Adapun total pendaftar CPNS 2023 kini telah mencapai 960.038 orang.

Baca juga: H-3 Penutupan Pendaftaran CPNS 2023, Apa Tahapan Selanjutnya?

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini