TRIBUNNEWS.COM - Tiga menteri kabinet Presiden Jokowi mendatangi kediaman Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri saat momen Hari Raya Idulfitri, Rabu (10/4/2024).
Rombongan tiba sekira pukul 10.53 WIB di kedimanan Megawati di Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta.
Ketiga menteri itu adalah Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Menteri PUPR Basuki Hadimoeljono dan Menteri Luar Negeri Retno Marsudi.
Ketiganya tampak memboyong keluarga saat silaturahmi tersebut.
Mereka kompak melempar senyumnya ke awak media yang telah menunggu di halaman depan rumah Megawati.
(Tribunnews.com/Diah Putri/Fransiskus Adhiyuda Prasetia)