News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Penundaan Sidang Etik: Kemenangan Telak Nurul Ghufron, Kekalahan Dewas KPK

Penulis: Ilham Rian Pratama
Editor: Theresia Felisiani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron menjawab pertanyaan wartawan usai menjalani pemeriksaan oleh Dewan Pengawas KPK di Gedung Pusat Edukasi Antikorupsi KPK, Jakarta, Selasa (14/5/2024). Eks penyidik KPK Yudi Purnomo menyayangkan Dewan Pengawas mesti menunda pembacaan putusan etik Nurul Ghufron pada Selasa (21/5/2024).

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mantan penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Yudi Purnomo Harahap, menyayangkan Dewan Pengawas (Dewas) mesti menunda pembacaan putusan etik Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron pada Selasa (21/5/2024).

Menurut Yudi Purnomo, hal ini dapat menjadi preseden buruk bagi Dewas terkait menjaga kode etik di KPK.

Yudi mengatakan bahwa Dewas KPK bisa menggunakan alasan hukum bahwa pemeriksaan terhadap Nurul Ghufron telah selesai, sehingga putusan bisa dibacakan.

"Namun Dewas telah mengambil kebijakan menunda dan saat ini tentu Nurul Gufron ada di atas angin dan tekanan ada di Dewas. Oleh karena itu saya menyarankan kepada Dewas untuk evaluasi dan melakukan tindakan terkait manuver NG [Nurul Ghufron]," kata Yudi kepada wartawan, Rabu (21/5/2024).

"Apalagi kita tahu bahwa NG saat ini juga telah menjadi pelapor bagi anggota Dewas di Bareskrim Polri dan telah dilakukan penyelidikan dan pemeriksaan juga," imbuhnya.

Bagi Yudi, Dewas memang sering mengecewakan publik, tetapi di sisi lain dukungan masyarakat kepada  Dewas sangat tinggi untuk bisa menjaga marwah KPK.

Yudi merasa publik pasti kecewa dengan penundaan putusan etik Ghufron, tetapi dia percaya bahwa Dewas KPK bisa segera mengambil langkah agar bisa segera mengumumkan tindakan selanjutnya. 

"Karena menunggu putusan PTUN tentu akan lama. Dan ini juga menjadi contoh bahwa ketika ada pimpinan dan pegawai KPK diduga melanggar etik dan diperiksa oleh Dewas mereka akan meniru manuver dari NG," katanya.

Ketua Dewas KPK yang juga Ketua Majelis Sidang Etik Tumpak H Panggabean (tengah) didampingi anggota majelis Harjono (kanan) dan Syamsuddin Haris (kiri) memimpin sidang etik Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron dengan agenda pembacaan putusan di Gedung ACLC KPK, Jakarta, Selasa (21/5/2024). Dewan Pengawas (Dewas) KPK menunda pembacaan putusan sidang etik Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron pada kasus penyalahgunaan wewenang berupa intervensi dalam mutasi ASN Kementerian Pertanian (Kementan) karena berdasarkan putusan sela dari PTUN Jakarta meminta Dewas KPK untuk menunda pemeriksaan etik Nurul Ghufron dan menunggu hasil putusan di PTUN berkekuatan tetap dan mengikat. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)

Seperti diketahui, Dewas KPK terpaksa menunda pembacaan putusan etik Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron pada Selasa (22/5/2024) kemarin.

Musababnya, Dewas KPK mematuhi putusan sela Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Jakarta yang memerintahkan sidang vonis pelanggaran kode etik dan pedoman perilaku Nurul Ghufron ditunda.

Ketua Dewas KPK Tumpak Hatorangan Panggabean mengatakan, pihaknya akan kembali melanjutkan sidang putusan etik Ghufron ketika gugatan di PTUN Jakarta telah berkekuatan hukum tetap alias inkrah.

"Sesuai dengan kesepakatan dari majelis maka persidangan ini kami tunda untuk waktu sampai dengan putusan TUN-nya berkekuatan hukum tetap,” kata Tumpak dikutip dari tayangan YouTube KPK RI, Rabu (22/5/2024).

Nurul Ghufron dilaporkan ke Dewas KPK karena diduga melanggar etik terkait mutasi seorang pegawai ASN di Kementan. 

Dia diduga berkomunikasi dengan pihak Kementan terkait mutasi ASN yang merupakan anak dari kenalan Ghufron.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini