News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Perluasan Areal Tanam Padi Diharapkan Bisa Wujudkan Swasembada Pangan

Penulis: Hasanudin Aco
Editor: Muhammad Zulfikar
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gerakan tanam padi serentak di Kabupaten Tanah Laut Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) merupakan salah satu lokasi Program PAT, pada Senin (30/09/2024).

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kementerian Pertanian (Kementan) terus mendorong program Perluasan Areal Tanam (PAT) padi dengan tiga aksi utamanya yaitu optimasi lahan (oplah) rawa, pompanisasi dan tumpang sisip (tusip) padi gogo.

Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman selalu menekankan bahwa solusi cepat yang ditawarkan saat ini adalah PAT.

Baca juga: Dorong Pertanian Modern, Kementan Terjunkan Para Mahasiswa Magang ke Kalimantan Tengah

Mentan meyakini apabila program tersebut dijalankan maka Indonesia dapat mewujudkan swasembada dan juga lumbung pangan dunia.

"Ingat saat ini ada banyak negara yang mengalami penurunan produksi dan ada banyak penduduk dunia yang menderita kelaparan. Karena itu harus kita mitigasi dengan solusi cepat," jelasnya.

Sementara, Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian (BPPSDMP) Idha Widi Arsanti mengatakan bahwa dalam mencapai swasembada, upaya PAT dapat menjadi solusi untuk memenuhi kebutuhan pangan kedepan agar semakin meningkat.

Saat ini  produksi pangan kita  berkurang, maka untuk memenuhi kebutuhan pangan yang tersedia program PAT kita fokuskan, ujar Kabadan Santi.

Kabadan Santi menegaskan bahwa para petani dan penyuluh merupakan ujung tombak dalam meningkatkan produksi padi melalui program PAT dan optimasi luas panen.

 "Mari para penyuluh, petani dan insan pertanian lainnya kita bekerjasama, bahu membahu mensukseskan program ini ”, tegasnya.

Kabupaten Tanah Laut Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) merupakan salah satu lokasi Program PAT, pada Senin (30/09/2024) melaksanakan Gerakan Tanam Padi Serentak di 11 Kecamatan (Panyipatan, Takisung, Kurau, Bumi Makmur, Bati-Bati, Tambang Ulang, Pelaihari, Bajuin, Batu Ampar, Jorong dan  Kintap) dengan luasan 1.122 Ha. 

Kegiatan ini merupakan salah satu implementasi dari Program PAT di Provinsi Kalsel.

Gerakan tanam padi serentak ini dilaksanakan secara estafet, diawali dari Kecamatan Takisung sampai pada puncaknya di Desa Handil Babirik, Kecamatan Bumi Makmur, Kabupaten Tanah Laut.

Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Pusat Penyuluhan Pertanian  (Kapusluhtan) Bustanul Arifin Caya dan Penjabat (Pj) Bupati Tanah Laut Syamsir Rahman, Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Kalsel, Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan Kabupaten Tanah Laut, anggota Komisi II DPRD Kabupaten Tanah Laut, Dandim 1009 Tanah Laut, Kapolres Tanah Laut, Kepala Kejaksanaan Negeri Kabupaten Tanah Laut, Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) lingkup Kementan di Provinsi Kalsel, penyuluh pertanian, petani dan kelompok tani (Poktan) Kayuh Baimbai.

Kapusluhtan Bustanul Arifin Caya, selaku Penanggung Jawab Satgas Antisipasi Darurat Pangan Provinsi Kalsel mengatakan bahwa kegiatan percepatan tanam ini merupakan momentum penting untuk memanfaatkan peluang dalam meningkatkan Indeks Pertanaman (IP) sekaligus pendapatan petani.

"Dengan cara ini, kita bisa meningkatkan IP dari 1 ke 2, dan dari 2 ke 3, sehingga siklus panen bisa dipercepat dan hasilnya akan lebih melimpah,” jelas Bustanul.

Baca juga: Targetkan Swasembada Pangan, Mentan Amran Bangun Cluster Pertanian Modern di Kalimantan Tengah

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini