News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ketentuan Baru Bagasi Lion Group Mulai 1 Desember 2024

Penulis: Widya Lisfianti
Editor: Bobby Wiratama
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi pesawat Lion Air.

TRIBUNNEWS.COM - Lion Group akan memberlakukan peraturan baru terkait ukuran dan jenis bagasi yang diperbolehkan untuk dibawa secara gratis (Free Baggage Allowance/FBA). 

Kebijakan ini akan mulai berlaku pada 1 Desember 2024.

Para penumpang perlu memperhatikan dimensi, bentuk, dan berat barang bawaan mereka, dengan batas maksimal ukuran 35 x 35 x 30 cm. 

Jika bagasi penumpang termasuk dalam kategori tertentu dan melebihi batas yang ditentukan, maka biaya tambahan akan dikenakan dalam bentuk Excess Baggage Ticket (EBT) saat check-in.

Untuk barang dengan berat di bawah lima kilogram, akan ada tarif minimum untuk 5 kg. 

Jika berat barang melebihi 5 kg, maka tarif akan disesuaikan dengan berat aktualnya. 

Selain itu, penumpang juga memiliki pilihan untuk mengirim barang melalui layanan kargo sebelum jadwal penerbangan.

Berikut adalah beberapa kategori bagasi yang tidak termasuk dalam FBA jika ukurannya melebihi batas yang ditentukan:

1. Bagasi dalam bentuk kardus.

2. Bagasi berbahan styrofoam.

3. Bagasi berbentuk palet kayu.

4. Bagasi dalam bentuk karung dengan berat lebih dari 10 kg.

Baca juga: Siap-siap! Tahun Depan Harga Tiket Pesawat Naik, Bos Garuda Sebut Penyebabnya

Alasan Penerapan Kebijakan Baru

Jenis bagasi seperti kardus, styrofoam, palet kayu, dan karung cenderung lebih rentan mengalami kerusakan atau bocor selama penanganan. 

Hal ini dapat meningkatkan risiko kerusakan pada barang bawaan lain serta mempengaruhi kebersihan area penyimpanan. 

Dengan adanya aturan ini, penataan barang akan menjadi lebih aman dan rapi, mengurangi risiko kerusakan, serta memastikan keselamatan semua barang bawaan penumpang.

Penyeragaman ukuran dan jenis bagasi akan mempermudah penumpang dan staf dalam proses pengecekan serta penataan barang bawaan. 

Ketentuan ini juga mengurangi potensi ketidaknyamanan akibat penanganan bagasi yang memakan waktu lebih lama.

Dengan pengelolaan dimensi dan jenis bagasi yang lebih baik, Lion Group dapat memaksimalkan kapasitas penyimpanan, sehingga tidak ada penumpang yang merasa dirugikan atau terbatas dalam membawa barang. 

Selain itu, bagasi tertentu seperti kardus dan styrofoam berpotensi membuat kotor atau rusak, yang bisa mempengaruhi kebersihan dan kenyamanan kabin pesawat. 

Kebijakan ini dirancang untuk memastikan setiap penumpang dapat menikmati penerbangan yang lebih nyaman dan bersih.

(Tribunnews.com/Widya)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini