TRIBUNNEWS.COM - Kapolda Banten, Irjen Suyudi Ario Seto, dinilai tak memberikan penjelasan utuh terkait kasus penembakan bos rental mobil di rest area 45 Tol Tangerang-Merak arah Jakarta dalam konferensi pers di Markas Koarmada RI, Jakarta Pusat, Senin (6/1/2025).
Hal ini disampaikan anak bos rental mobil, Rizki Agam Saputra (24).
Menurutnya, Irjen Suyudi tidak menjelaskan kronologi peristiwa yang berujung penembakan ini secara utuh.
"Sangat disayangkan sekali tadi pernyataan dari Bapak Kapolda adanya pengurangan kata. Jadi awal mulanya itu tadi kita sudah ditodongkan pistol terlebih dahulu pada saat di Pandeglang," kata Rizki di Mako Koarmada RI, Senin.
"Maka dari itu, ketika kita sudah ditodong pistol, maka saya ini dan keluarga meminta tolong kepada siapa kalau bukan kepada polisi? Karena kita mempercayakan keselamatan kita pada polisi," lanjutnya.
Lantas, berikut profil dari Irjen Suyudi Ario Seto yang pernyataannya diprotes anak bos rental mobil.
Profil Suyudi Ario Seto
Irjen Pol. Suyudi Ario Seto, S.H., S.I.K., M.Si., lahir di Jakarta pada tanggal 14 Juli 1973.
Ia adalah lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) tahun 1994.
Di Akpol, Suyudi satu angkatan dengan eks Kadiv Propam Polri, Ferdy Sambo, S.H., S.I.K., M.H.
Sederet pendidikan yang pernah ditempuhnya antara lain adalah PTIK, SESPIM, dan SESPIMTI (2018).
Suyudi Ario Seto juga telah menyelesaikan studi S-2 Kajian Ilmu Kepolisian di Universitas Indonesia (UI).
Baca juga: Anak Bos Rental Mobil Protes Pernyataan Kapolda Banten Tak Utuh: Ada Pengurangan Kata
Riwayat KarierĀ
Irjen Suyudi Ario Seto telah menempati berbagai jabatan strategis di Korps Bhayangkara.
Ia tercatat pernah menduduki posisi sebagai Kanit II Resmob Polda Metro Jaya, Kapolsek Metro Pasar Minggu, Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan, Kanit Jatanras Polda Metro Jaya, Kasat Reskrim Polres Metro Tangerang Kota, dan Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat.
Selain itu, Suyudi juga sempat menjabat sebagai Kanit Resmob Bareskrim Polri, Kasubdit Ranmor Ditreskrimum Polda Metro Jaya (2011), Kakorsis SPN Lido, Kapolsek Metro Tanah Abang (2012), Kapolsek Metro Penjaringan, dan Kasubbid Paminal Bid. Propam Polda Metro Jaya (2014).