News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

GIIAS 2017

Fitur MID di Suzuki Baleno Hatchback Bisa Tampilkan Enam Layar Berbeda

Penulis: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Suzuki Baleno hatchback di booth Suzuki di GIIAS, Senin (14/8/2017)

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) resmi memperkenalkan generasi terbaru Suzuki Baleno hatchback ke masyarakat Indonesia melalui pameran otomotif bergengsi, Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) di ICE, BSD City, Tangerang, Kamis (10/8/2017).

Hatchback lima penumpang ini menyandang banyak fitur yang jika dibandingkan dengan harga jualnya terasa melebihi ekspektasi penggunanya. Sebagai metamorfosa dari wujud generasi sebelumnya yang berformat sedan, Baleno hatchback dengan format barunya tetap membidik segmen pengguna kalangan keluarga muda Indonesia.

Fitur-fitur apa saja yang tersemat di mobil ini?

Satu diantaranya adalah Keyless Entry. Fitur keyless entry di Baleno hatchback membuatnya menjadi sangat praktis. Dengan fitur ini pengemudi jadi lebih mudah mengakses masuk ke kabin tanpa perlu menekan tombol di remote.

Remote masih tersimpan di tas, dapat berfungsi membuka pintu jika jaraknya sekitar 1 meter dari mobil. Sisi kepraktisan lainnya juga terdapat pada fitur Engine Start Stop. Fitur yang terpasang di dasbor ini dioperasikan saat akan menyalakan m sin dengan cukup menekan tombolnya.

"Penguncian pintu di mobil keyless entry biasanya dengan pencet sekali untuk membuka pintu driver dan pencet kedua untuk semua pintu. Fitur Keyless Entry di Baleno hatchback bisa di-setting seperti itu atau bisa juga di-setting langsung, sekali pencet untuk membuka semua pintu," ungkap Yulius Purwanto, Head of 4W Product Development PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) dalam paparan bedah fitur Beleno hatchback di booth Suzuki, Senin (14/8/2017). 

Baca: Fitur Auto Climate Control di Baleno Hatchback Bisa Sesuaikan Suhu Kabin Saat Lewati Daerah Dingin

Di Suzuki Baleno hatchback juga disematkan fitur Multi information Display yang mampu menampilan enam layar berbeda.

mengatakan, dengan fitur MID ini pengemudi bisa mengecek kondisi keempat pintu Baleno hatchback sebelum menginjak pedal gas untuk memulai berkendara.

Yulius Purwanto, Head of 4W Product Development PT Suzuki Indomobil Sales (SIS)

"MID dilengkapi memori yang bisa meng-capture data konsumsi bahan bakar setiap 5 menit, 10 menit, atau lainnya," ungkapnya.

MID ini juga memberikan informasi seberapa lama berkendara. MID ini tersedia dalam beragam bahasa, mulai dari Bahasa Inggris, Prancis, sampai Jerman.

Baca: Mengapa Jimny 4x4 Masih Pakai Lampu Halogen Bukan HID? Begini Penjelasan Suzuki

"Untuk MID dalam bahasa Indonesia kita belum develop. Kita masih studi kalau pasarnya di Indonesia berkembang kita akan gunakan MID yang berbahasa Indonesia, ini karena Baleno ini kita impor dari India dan ditujukan untuk pasar Eropa," beber Yulius.

Fitur MID ini berukuran 4,2 inchi dengan 6 layar berbeda. Yakni, indikator pintu, tampilan jam, dan lain-lain.

Enam tampilan berbeda di Fitur MID di Suzuki Baleno hatchback
Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini