Laporan Wartawan Tribunnews.com, Lita Febriani
TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - PT Chery Sales Indonesia memboyong offroad Electric Vehicle (EV) J6 bertema batik ke pameran Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2024.
Berkolaborasi dengan seniman Custom Painter Fahmi Freeflow, Chery J6 hanya dibuat satu unit dan akan dilelang ke pengunjung GJAW.
"Kita mau menonjolkan ciri khas batik dari Indonesia. Saya berpikir Chery dari China terus saya mau angkat ciri khas dari China. Lalu ide yang muncul adalah motif vas atau porselen China. Porselen China identik dengan motif bunga dan naga. Oleh karenanya saya munculkan di J6. Naga melambangkan kekuatan dan keseimbangan antara lingkungan dan kemampuan (mobil)," tutur Fahmi ditemui di GJAW 2024, Sabtu (23/11/2024).
Baca juga: Suzuki Raup SPK 1.705 Kendaraan, Chery 1.009 Unit di GIIAS 2024
Rencananya Chery akan melelang J6 Batik saat menjelang penutupan pameran. Nantinya konsumen yang sudah melakukan pemesanan J6 akan ditawari special collection tersebut.
"Kita akan jual untuk special edition tapi bukan special edition, lebih ke collection edition dan kemungkinan akan kita lelang. Nanti saat penutupan kita akan buka untuk sesi pelelangan mobil," jelas Head of Brand Department PT Chery Sales Indonesia Rifkie Setiawan.
Chery J6 Batik menggunakan basis varian Rear Wheel Drive (RWD). Menyoal harga, J6 Batik akan ditawarkan dalam lelang dengan harga normal Rp 498 juta.
"Ini yang varian Rear Wheel Drive. Nanti kita tawarkan kepada konsumen yang sudah pesan varian Rear Wheel Drive dulu, mau nggak mereka sama ini (J6 Batik), mungkin ini bisa jadi koleksi," kata Rifkie.
Baca juga: Chery Buka Pre-booking Mobil Off-Road Listrik iCar 03 yang Membetot Atensi Pengunjung GIIAS 2024
Meluncur di GJAW 2024
Chery Sales Indonesia meluncurkan offroad listrik Chery J6 untuk pertama kalinya digelar GJAW 2024 yang digelar di ICE BSD, Tangerang, Banten.
Mobil ini datang dengan dua varian, varian AWD (All-Wheel Drive) yang cocok untuk offroad atau medan menantang dengan akselerasi cepat dan jarak tempuh hingga 418 km, menjadikan varian ini tetap kompetitif untuk medan sulit tanpa khawatir kehabisan daya.
Baca juga: Chery Kick Off Kontes Modifikasi Omoda 5, Pemenangnya Diajak Ngetrip ke China 10 Hari
Lalu juga varian RWD (Rear Wheel Drive) dengan jarak tempuh 426 km yang ideal untuk penggunaan sehari-hari di perkotaan dengan efisiensi energi yang lebih baik.
Sebagai SUV listrik, Chery J6 juga dilengkapi berbagai fitur premium, seperti Large Panoramic Sunroof, sistem keselamatan canggih dengan 14 ADAS, 8+X mode berkendara untuk fleksibilitas penggunaan di berbagai medan, 12 Infinity Speaker by Harman yang menghadirkan pengalaman mendengarkan audio premium untuk perjalanan yang lebih menyenangkan.
Ada pula fitur kursi pijat, sistem Armor Battery dengan perlindungan IP67, IPX8, IPX9K, velg 19 inch menjamin ketangguhan kendaraan dalam kondisi medan ekstrem, ventilated seats di semua baris kursi yang memastikan kenyamanan selama perjalanan panjang, layar sentuh 15,6 inci yang memudahkan pengoperasian teknologi canggih, serta V2L Charger yang menjadi sumber daya listrik, ideal untuk aktivitas outdoor.
Harga Chery J6 mulai dari Rp 498.000.000 untuk varian RWD dan Rp 558.000.000 untuk varian AWD, on the road DKI Jakarta.