News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Rangkaian Ke-6 Corsa Rindu Touring Sukses Digelar di Pulau Dewata

Editor: Content Writer
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sedikitnya 200 bikers yang tergabung ke dalam 40 komunitas motor di Bali mengikuti Sunday Morning Ride yang diadakan oleh Corsa Tire dalam event mereka yang dikenal dengan Rindu Touring. Diiringi oleh cuaca Minggu pagi yang cerah, para bikers melakukan riding dari titik kumpul Ayam Bakar Wong Solo Denpasar menuju Bali United Café, Gianyar.

Corsa Tire, merk ban yang sudah tidak diragukan lagi ketangguhannya ini terus melakukan pendekatan yang cukup intim dengan kalangan pecinta touring dan komunitas motor diberbagai wilayah Indonesia. “Rindu Touring” adalah tema yang diusung dalam campaign mereka tahun ini untuk melakukan pendekatan dengan komunitas motor di Indonesia lewat gelaran roadshownya yang telah dengan sukses sebelumnya di Bandung, Jogjakarta, Solo, Semarang, Surabaya, dan kini Bali menjadi tempat persinggahan yang ke-enam.

Merupakan bagian dari rangkaian tour ke 16 kota lainnya di Indonesia, Bali menjadi kota ke-enam mengawali roadshow yang digelar setelah Idul Fitri tahun ini. Hal ini seperti disampaikan oleh Agung Cahyono selaku Brand Activation Corsa pada saat sambutan yang bertempat di Café Bali United, Gianyar.

“Bali mengawali kembali perjalanan roadshow Cross S kami setelah Surabaya sebelum Ramadhan kemarin. Tahun ini, memang menjadi fokus kami untuk mendekatkan diri dengan teman-teman komunitas motor di Indonesia melalui event Rindu Touring ini. Semoga melalui event ini Corsa mampu menjawab kebutuhan bagi teman-teman pecinta touring di Bali dalam memilih ban yang cocok untuk menemani perjalanan touring teman-teman,” ungkapnya.

Sekaligus menjadi wadah untuk memberikan product knowledge kepada anggota komunitas mengenai produk baru Corsa dual purpose, dalam materi yang disampaikan oleh Panji Ardiansyah selaku tim Technical Support dijelaskan bahwa teknologi terkini yang digunakan dalam produk Corsa Platinium Cross S dual purpose ini merupakan teknologi perpaduan compound carbon black dan silica, lewat aplikasi teknologi ini bisa menghasilkan kompon 50% lebih awet dari kompon lain dan tanpa mengurangi daya cengkram antara ban ke aspal.

Sengaja diciptkan untuk kebutuhan touring, Corsa Platinum dual purpose memiliki pattern lebih tebal dibanding brand lain, kemudian material dengan silica menjaga suhu ban tetap stabil di suhu rendah dan jalan basah.

Panji menyampaikan, “Kesempurnaan teknologi compound ini menghasilkan kestabilan suhu pada ban sehingga performa ban tetap maksimal dan mengurangi gaya gesekan terhadap jalan. Keuntungan lain yang bisa diperoleh dari Corsa Platinum dual purpose ini adalah kedalaman pola telapak ban diatas rata-rata ban lain menghasilkan usia pakai lebih panjang sehingga daya jelajah ban bertambah hingga 50%. Ketangguhan Corsa Cross S dalam menghantam medan off road dan on road pun telah berhasil dibuktikan melalui perjalanan touring Tim Jelajah Tangguh 2 yang melakukan perjalanan dari Jogja hingga Jakarta pada bulan April lalu bertepatan dengan launching produk,” jelasnya.

Selain memperkenalkan produk terbarunya, Corsa juga menggandeng Respiro untuk memberikan materi terkait apparel dan etika serta keselamatan berkendara yang harus diperhatikan oleh komunitas ketika sedang melakukan riding. Diakhir acara bersamaan dengan pembagian doorprize, Agung Cahyono menyampaikan harapannya melalui acara ini, “Kami sangat berharap acara ini bukan hanya menjadi wadah bagi kami untuk berkenalan dengan teman-teman komunitas, namun juga menjadi moment untuk anggota komunitas berkenalan dengan produk unggulan Corsa. Kami juga disini mengganndeng Respiro untuk sama-sama juga berbagi ilmu dan pengalaman, agar teman-teman komunitas yang selalu rindu touring bisa mempersiapkan banyak hal sebelum perjalanan seperti performa ban dan kendaraan, kelengkapan berpakaian yang aman, juga persiapan fisik dan mental,” ucapnya. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini