Tak cuma itu, sabuk pengaman pada Toyota Avanza dilengkapi dengan sebuah alarm atau peringatan. Alarm ini berfungsi untuk mengingatkan pengemudi yang lupa memakai sabuk pengaman.
3. Power Window dengan Jam Protection
Selain fitur ini memberi kepraktisan bagi pengendara dan penumpang saat membuka jendela, tinggal pencet tombol saja. Juga memberikan fungsi keamanan ketika jendela akan ditutup.
Fitur ini cukup penting apalagi untuk keluarga yang memiliki anak yang aktif. Jam protection ini berfungsi saat menutup jendela, jika ada yang menyangkut di antara rangka jendela maka bisa berhenti dan terbuka di tengah pengoperasian.
4. Jok Baris Ketiga yang Bisa Dilipat
Mobil keluarga seperti Multi Purpose Vehicle (MPV) dengan kapasitas yang besar, bahkan bisa menampung tujuh penumpang alias tiga baris kerap kali menjadi pilihan bagi keluarga di Indonesia.
Selain jumlah penumpang perlu diperhitungkan juga soal kapasitas bagasi mobil jika nantinya berpergian membawa barang dalam jumlah yang banyak.
Misalnya saja seperti sistem lipat jok bangku ketiga di Toyota Avanza. Sehingga kapasitas bagasi mobil bisa bertambah secara mudah ketika dibutuhkan.
5. Koneksi USB
Ketika sedang berkendara atau jalan-jalan bersama keluarga kadang terjebak macet atau perjalanan yang panjang, bisa bikin gadget jadi baterai lemah.
Makanya, mobil keluarga sekarang sudah wajib tersedia koneksi USB, agar tetap bisa isi daya baterai gadget. Selain itu kalau ingin menonton video atau music yang ada di gadget bisa tinggal sambung ke USB mobil dan dinikmati bersama.
6. Koneksi Internet
Zaman sekarang yang namanya koneksi internet itu sudah jadi barang kebutuhan primer.
Selain sebagai jalan akses untuk mencari informasi, hiburan, dan pekerjaan. Jadi cukup wajar kalau banyak mobil keluarga sudah memasang fitur satu ini.
Terutama di keluarga modern yang sudah aktif memakai gadget, rasanya kurang lengkap jika berkendara kesulitan akses internet. (Ilham/ GridOto)