Laporan Wartawan Tribunnews.com, Hari Darmawan
TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Meski kena terpaan isu recall karena Ecu Air Bag, Toyota Rush tetap tunjukkan taring dalam hal penjualan di GIIAS 2019, dengan penjualan yang masih terbilang baik.
"Penjualan New Rush di GIIAS masih sangat baik dengan penjualan sebesar 900 unit, rush masih banyak diminati oleh pelanggan setiap toyota," ujar Rouli sijabat, PR Head Toyota Astra Motor saat dikonfirmasi mengenai penjualan Toyota Rush(28/07/2019).
Recall Toyota Rush karena adanya isu Air bag tidak membuat penjualan menurun, dimana Toyota Rush masih terbilang jago untuk penjualaan tipe New Rush itu sendiri dan masih diminati para pelanggan setia toyota.
Baca: Bagian Depan Mobil Toyota Rush Ringsek Akibat Tabrak Pohon, Airbag yang Selamatkan Pengemudi
Rouli mengatakan, isu Ecu Air Bag itu sendiri tidak membuat penjualan Toyota Rush menurun dan masih Acceptable untuk di GIIAS ini, karena isu itu sudah diantisipasi dengan adanya campaign untuk penggantian Ecu Air Bag secara gratis di diler Toyota maupun Auto 2000.
Seperti diketahui Toyota melalukan ajakan untuk mengantisipasi Ecu Air Bag yang terlalu sensitif terhadap benturan lubang jalan, namun tidak menggentarkan penjualan Rush di GIIAS 2019.