Laporan Wartawan Tribunnews.com, Lita Febriani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - IIMS Hybrid 2021 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta tak hanya memamerkan berbagai kendaraan baru dan produk aftermarket saja.
Di sini, pengunjung juga bisa merasakan sensasi mengendarai mobil dan motor baru melalui arena test drive and ride, yang berada di area outdor pameran.
Area test drive and ride dibuka setiap hari selama pelaksanaan IIMS berlangsung hingga 25 April 2021, pukul 11.00-18.00 WIB.
Bagi pengunjung yang ingin hadir di IIMS Hybrid 2021 ada promo spesial ticket weekdays Buy 1 Get 1 Royalti Program dengan menunjukan STNK kendaraan beberapa APM seperti BMW, DFSK, Honda, MG, Mini, Mitsubishi, Prestige, Renault, Toyota, Wuling, Jeep, Benelli, Astra Honda Motor, Italjet, Kawasaki, Niu, Royal Allloy, Royal Enfield, Selis, KTM dan Husqvarna.
Baca juga: 7 Brand Mobil dan Motor yang Tidak Ingin Anda Lewatkan dari IIMS Hybrid 2021, Lihat Promo Menariknya
Pengunjung dapat menunjukan STNK Kendaraan ke Help Desk yang tersedia di setiap entrance gate untuk claim tiket gratis.
Promo ini berlaku yaitu satu STNK untuk satu kali promo Buy 1 Get 1 dan tidak berlaku kelipatan.
Promo spesial ini juga berlaku bagi pengunjung yang telah membeli tiket weekdays melalui website, Indomaret dan on the spot.
Pengunjung yang ingin mengikuti program test drive and test ride wajib memiliki SIM, serta dapat melakukan registrasi online terlebih dahulu lalu.
Kemudian memilih waktu test drive and ride via www.indonesianmotorshow.com/test-ride dari jam 11.00-18.00 WIB.
Baca juga: Test Drive MG ZS EV di IIMS Hybrid 2021, Akselerasi Konstan
Peserta akan menerima konfirmasi via email dan wajib menunjukan pada saat kegiatan test drive and ride sesuai nomor antrian test drive and ride.
Tentunya, pengunjung tetap harus mengikuti protokol kesehatan umum seperti memakai masker, mencuci tangan secar berkala, dan menjaga jarak.
Demi menekan penyebaran Covid-19 pengunjung yang ingin melakukan test drive and ride diwajibkan membawa perlengkapan riding gear pribadi seprti helm, masker/buff, sarung tangan dan hand sanitizer.
Tak hanya itu, seluruh kendaraan yang baru selesai digunakan untuk test drive and ride akan diserilisasi untuk menjaga kenyamanan pengunjung.