News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

PLN Operasikan SPKLU Pertama di Kota Makassar, Era Mobil Listrik Siap Menyapa Sulsel

Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di Kantor PLN Unit Layanan Pelanggan (ULP) Mattoanging, Kota Makassar.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Seno Tri Sulistiyono

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT PLN (Persero) meresmikan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) pertama di gerbang Indonesia Timur, yakni di Kantor PLN Unit Layanan Pelanggan (ULP) Mattoanging, Kota Makassar, Sulawesi Selatan.

Kehadiran SPKLU di Makassar ini untuk mendorong ekosistem Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (KBLBB) di dalam negeri.

Direktur Bisnis Regional Sulawesi, Maluku, Papua dan Nusa Tenggara PLN, Syamsul Huda mengatakan, SPKLU tersebut diharapkan dapat mendukung terwujudnya electrifying lifestyle di kalangan masyarakat

"Hadirnya SPKLU juga mendukung para pengusaha penyedia kendaraan listrik dalam menyediakan kendaraan listrik," ujar Syamsul, Jumat (11/6/2021).

SPKLU Mattoanging dilengkapi pengisian daya 25 kilo Watt (kW) yang memungkinkan pelanggan melakukan pengisian daya hanya dengan waktu 30 menit, untuk jarak sekitar 100 km dan telah terintegrasi dengan aplikasi Charge.IN.

Baca juga: Dukung Ekosistem Kendaraan Listrik, Shell Akan Siapkan SPKLU di Wilayah Jakarta

Aplikasi Charge.IN merupakan aplikasi charging yang pertama pada SPKLU bagi konsumen pemilik KBLBB.

Dengan aplikasi Charge.IN, pemilik KBLBB bisa mengontrol dan memonitor pengisian baterai mobil atau motor listrik di stasiun-stasiun pengisian atau SPKLU.

Baca juga: PLN Akan Bangun SPKLU di Hotel Hingga Mal untuk Percepat Penetrasi Kendaraan Listrik

Tak hanya SPKLU Mattoanging, Direktur Niaga dan Manajemen Pelanggan PLN, Bob Saril mengatakan, perseroan akan terus menambah titik lokasi SPKLU di sekitar kota Makassar.

"Kami juga akan terus menambah titik lokasi SPKLU di kota Makassar, seperti di Public Space, Kantor Pemerintahan, Pusat Perbelanjaan, Lokasi Wisata dan Rest Area," ujar Bob.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini