Laporan Wartawan Tribunnews, Lita Febriani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pamor kendaraan ramah lingkungan terus naik di Tanah Air. Terbukti dengan makin banyaknya pembelian mobil listrik maupun hybrid pada tahun 2021.
Menurut catatan Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), penjualan mobil listrik secara wholesale atau dari pabrik ke dealer mencapai 685 unit dan mobil hybrid menembus 2.508 unit
Dari seluruh penjualan mobil listrik murni tersebut, Hyundai Kona EV menjadi primadona pilihan utama konsumen, dimana angka penjualannya sebesar 360 unit, diikuti Ioniq EV sebanyak 228 unit.
Baca juga: Jelang G20, Kemenhub Dorong Percepatan Ekosistem Kendaraan Listrik
President Director PT Hyundai Motors Indonesia SungJong Ha, mengatakan Hyundai menyambut baik antusiasme dan penerimaan pelanggan di Indonesia terhadap komitmen Hyundai dalam membangun mobilitas masa depan Tanah Air.
"Kami percaya bahwa pencapaian yang diterima oleh kedua model EV Hyundai tersebut tidak terlepas dari komitmen kami sebagai perusahaan otomotif yang berpusat pada pelanggan serta menghadirkan inovasi yang sesuai dengan kebutuhan mereka. Kona Electric dan Ioniq Electric telah mencatatkan sejarah mereka di Indonesia dan akan ada lebih banyak lagi pencapaian di masa mendatang," ungkap SungJong Ha, Rabu (19/1/2022).
Baca juga: Bangun Pabrik Kendaraan Listrik, General Motors Menginvestasikan 6,5 Miliar Dolar AS
Sementara mobil hybrid terlaris diburu konsumen sepanjang 2021 ialah Toyota Corolla Cross 1.8 A/T Hybrid yang berhasil terjual sebanyak 1.304 unit, posisi kedua ditempati oleh Nissan Kicks e-Power yang penjualannya mencapai 592 unit.
Berikut daftar penjualan wholesales model mobil listrik dan hybrid 2021:
Mobil Listrik
1. Hyundai Kona EV : 360 unit.
2. Hyundai Ioniq EV : 228 unit.
3. All New Nissan Leaf : 42 unit.
4. Lexus UX 300e : 26 unit.
5. Toyota Coms EV : 20 unit.
6. Toyota C+Pod EV : 7 unit.
7. DFSK Gelora E (blind van dan minibus) : 2 unit.
Mobil Hybrid
1. Toyota Corolla Cross 1.8 AT Hybrid : 1.304 unit.
2. Nissan Kicks e-Power : 592 unit.
3. Toyota All New Camry 2.5 Hybrid Mi : 279 unit.
4. Toyota C-HR 1.8 A/T Hybrid : 157 unit.
5. Toyota All New Corolla Altis 1.8 Hybrid : 94 unit.
6. Lexus ES 300h (ES 300h dan 300h Ultra Luxury) : 44 unit.
7. Outlander PHEV : 35 unit.
8. BMW i3 S A/T : 2 unit.
9. Toyota Century Hybrid 5.0 A/T : 1 unit.