News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Air ev Versi Modifikasi dan SUV Alvez dengan Sentuhan Audio Venom Unjuk Gigi di OLX IMX 2023

Penulis: Choirul Arifin
Editor: Eko Sutriyanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Wuling Air ev Lite serta Wuling Air ev Long Range hadir dengan kustomisasi tampilan bertema futuristic adventure tampil di booth Wuling di event IMX 2023 di JCC Senayan, Jakarta, 29 September-1 Oktober 2023.

Laporan Wartawan Tribunnews, Choirul Arifin

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Wuling Motors (Wuling) menunjukkan dukungannya terhadap industri kreatif otomotif melalui partisipasi perdananya dalam ajang OLX Autos Indonesia Modification & Lifestyle Expo (IMX) 2023 di Jakarta Convention Center (JCC) 29 September-1 Oktober 2023.

Wuling menampilkan sebanyak lima unit produk yang terdiri dari satu unit Air ev Lite, satu unit Air ev hasil kreasi Wuling, satu unit Air ev kolaborasi dengan NMAA, dan satu unit Air ev spesial kolaborasi dengan BTX.

Wuling juga menampilkan compact SUV inovatif bergaya stylish, yakni Alvez.

Di event ini SUV Alvez mendapatkan sentuhan personalisasi pada tata sistem audio yang dirancang khusus oleh Venom Indonesia.

Selama event ini Wuling menggelar ragam program menarik bagi pengunjung, mulai dari Coloring your Dream Air EV, Live Modification Workshop, bersama West Coast Modification, test drive hingga promo menarik khusus selama event berlangsung.

Wuling Air ev hasil kolaborasi Wuling dengan BTX ditampilkan di booth Wuling di event OLX Autos Indonesia Modification & Lifestyle Expo (IMX) 2023 di JCC Senayan, Jakarta, 29 September-1 Oktober 2023.

“Kami melihat kreativitas dalam modifikasi kendaraan merupakan salah satu aspek penting dalam gaya hidup otomotif. Untuk itu, kami berpartisipasi dalam OLX Autos IMX 2023 yang membawa semangat The Future of Creativity melalui dengan menampilkan lini produk inovatif Wuling yakni Air ev dan Alvez yang telah dikreasikan sebagai dukungan kepada industri kreatif otomotif yang terus bertumbuh,” ujar Ricky Christian, Senior Manager Marketing Strategy Wuling Motors, Jumat 29 September 2023.

Baca juga: Wuling Air EV Ramaikan Indonesia Electric Motor Show 2023 di Bogor

Wuling membuka booth di B5 seluas 200 meter persegi di Hall B JCC.

Event seru di booth Wuling adalah kegiatan Live Modification Workshop bersama Musa Tjahjono, Head Designer dari West Coast Custom.

Ada juga Coloring your Dream Air EV, dimana satu unit Air ev telah ditempel dengan stiker putih pada seluruh bagian body dan pengunjung dapat mendekornya sesuai inspirasinya. Hasil karya pengunjung akan difoto dan ditampilkan di booth Wuling dan desain terbaik berkesempatan mendapatkan hadiah berupa voucher belanja senilai hingga Rp750.000.

Ada juga program penjualan kendaraan dengan promo body kit dari NMAA, penawaran spesial dari Venom, dan lucky dip berhadiah menarik.

Wuling juga menampilkan karya kreasi hasil kolaborasi dengan modifikator BTX Concept di Air ev. Unit tersebut tampil perdana sejak hari pembukaan ajang OLX Autos IMX 2023.

Ada juga keseruan Wrapping Contest yang menggunakan empat unit Air ev sebagai mediumnya. Selama event ini penyelenggara menyediakan 5 unit mobil listrik compact Wuling sebagai kendaraan shuttle para tamu VIP OLX Autos IMX 2023.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini