News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

IMOS 2023

Gajah Tunggal Kenalkan Ban Harian dan Serbaguna di IMOS+ 2023

Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gajah Tunggal merilis ban IRC Tire MBR 110 dan Zeneos Roadmax di IMOS+ 2023.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Eko Sutriyanto

TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - PT Gajah Tunggal Tbk memperkenalkan dua ban di pameran Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2023 di ICE BSD City Tangerang, masing-masing ban IRC Tire MBR 110 untuk pemakaian harian dan ban serbaguna Zeneos Roadmax.

"Produk ban ini cocok digunakan untuk berbagai jenis sepeda motor ini menjadi simbol dari dedikasi IRC Tire untuk kualitas dan keandalan," kata Head Of Marketing Division, PT Gajah Tunggal Tbk, Leonard Gozali di arena IMOS belum lama ini.

Sedangkan untuk Zeneos, di ajang itu GT ditampilkan Zeneos Roadmax, ban serba guna yang ramah lingkungan yang dirancang untuk menjamin keamanan dan kenyamanan di berbagai kondisi jalan.

"Kami memberikan penawaran promosi eksklusif dan kesempatan untuk memenangkan hadiah unik yang sesuai untuk penggemar sepeda moto," katanya.

Dikatakannya, produk GT sendiri mengekspor berbagai macam produk kelebih dari 120 negara untuk produk roda dua dengan merek IRC Tire kami melayani pasar domestik, sementara merek lain kami juga memenuhi permintaan internasional.

"Pendekatan yang fokus memungkinkan kami berinovasi dan memenuhi kepuasan pelanggan secara global," katanya.

Selain itu, jaringan distribusi yang komprehensif mencakup distributor resmi dan outlet ritel seperti MotoXpress memastikan bahwa produk mereka mudah ditemukan.

Baca juga: Diperkenalkan di IMOS+ 2023: Dhelvic Genesis, Motor Listrik dengan Spek Maxi Scooter

"Kehadiran kami di IMOS 2023 tak hanya menegaskan kembali komitmen memimpin industri ban dalam inovasi dan keberlanjutan, tapi juga menekankan dukungan untuk mitra OEM kami dan Asosiasi Industri SepedaMotor Indonesia (AISI)," kata Leonard Gozali.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini