News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Cara Bersihkan Air Purifier di Mobil

Penulis: Lita Febriani
Editor: Seno Tri Sulistiyono
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi. Melansir IQAir, kualitas udara di Indonesia menjadi satu di antara yang terburuk di kawasan Asia Tenggara.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Lita Febriani

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sejak pandemi Covid-19, para pabrikan mobil mempertimbangkan menyematkan fitur penyaringan udara atau biasa dikenal dengan air purifier.

Fitur ini juga sangat cocok disematkan ke berbagai model mobil yang dijual di Indonesia. Melansir IQAir, kualitas udara di Indonesia menjadi satu di antara yang terburuk di kawasan Asia Tenggara.

Fitur air purifier sangat berguna untuk menjaga kualitas udara dalam kabin dari kontaminasi polusi, khususnya bagi pengguna mobil yang memiliki alergi atau asma.

Baca juga: Solusi untuk Polusi dengan Air Purifier yang Telah Kantongi Sertifikasi BAF

Kita ambil contoh, fitur air purifier di Hyundai Creta sama seperti pembersih udara rumahan, namun dirancang dengan ukuran yang lebih ringkas.

Air purifier pada mobil ini terletak di bagian tengah kabin mobil, tepatnya di samping kursi pengemudi. Hadirnya fitur air purifier pada Hyundai Creta sudah dilengkapi dengan filter HEPA antibacterial untuk menyaring bakteri dan menghasilkan kualitas udara menjadi lebih baik.

Sesuai dengan fungsinya untuk menyaring debu dan kotoran yang notabene cepat kotor, air purifier menjadi komponen mobil yang perlu dibersihkan secara berkala.

Pemilik mobil perlu mengganti bagian filter yang sudah kotor untuk mencegah malfungsi pada air purifier. Bagaimana cara membersihkan air purifier?

  1. Pastikan mesin dan kelistrikan mobil dalam keadaan mati, serta jauh dari cairan atau uap air sebagai alasan keselamatan.
  2. Buka filter air purifier di bagian armrest. Caranya adalah buka kunci penutup, lalu lepaskan penutup filter dan ambil filter dari kotaknya.
  3. Jika filter sudah berhasil dibuka, lakukan pembersihan filter di luar kabin mobil agar debu tidak beterbangan atau menempel di interior.
  4. Bersihkan debu yang menempel pada filter dengan kain kering atau vakum. Jangan gunakan cairan atau zat lain untuk mencegah kerusakan.
  5. Setelah selesai dibersihkan, susun kembali filter ke tempat semua.
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini