TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pemeran pendidikan berskala internasional, World Education Expo Indonesia 2018, kembali digelar di Jakarta Convention Center (JCC) mulai 14-15 September 2018 dengan dikuti 100 universitas dari sebanyak 14 negara ikut berpartisipasi diminati pelajar yang ingin kuliah di luar negeri.
Anastasya Sri, Operational Director MSW Global mengatakan pameran itu bertujuan memberi ruang bagi siswa dan institusi yang terlibat untuk bertemu secara langsung, serta memberi kesempatan kepada para siswa untuk mencari tahu universitas mana yang kelak akan dituju.
"Pameran universitas internasional ini, diharapkan dapat mempermudah persiapan kuliah luar negeri para siswa yang memiliki minat tinggi untuk melanjutkan studi di luar," kata Anastasia.
World Education Expo Indonesia 2018 memfasilitasi para siswa untuk dapat mengikuti tes IELTS secara gratis sehingga siswa dapat mengetahui sejauh mana kemampuan bahasa Inggris mereka.
Tak hanya universitas dari luar negeri, pameran ini juga dihadiri oleh universitas dalam negeri yang kualitasnya tidak perlu diragukan lagi. Bagi siswa yang ingin mencari tahu informasi seputar universitas dalam negeri, World Education Expo Indonesia 2018 juga menyediakan booth yang bisa dikunjungi.
Universitas dalam negeri diwakili antara lain Universitas Indonesia, Institut Teknologi Bandung, Atma Jaya University, dan lainnya.
Baca: Pemprov Kalimantan Utara Dapat Kuota 500 CPNS, 275 di Antaranya Formasi Bidang Pendidikan
World Education Expo Indonesia 2018 akan diselenggarakan di empat kota besar Indonesia, yakni Medan, Jakarta, Surabaya, dan Denpasar.
Pameran diakhiri dengan kegiatan school roadshow ke empat sekolah di Kota Denpasar pada 18 dan 19 September yaitu Sekolah Tunas Daud, Dyatmika School, Sekolah Kristen Harapan dan SMA Negeri 4 Bali.
Ada juga tes bakat bagi siswa untuk mengetahui bakat masing-masing dan bisa menggali potensi dalam diri. Siswa yang ingin menguji kemampuan dan bakatnya dalam dunia perfilman diberikan kesempatan untuk mengasah bakat lewat short movie competition yang akan dinilai langsung oleh para ahlinya untuk para pemenang kompetisi.
Dengan rangkaian acara ini diharapkan siswa akan memperoleh pengetahuan yang dibutuhkan untuk jenjang pendidikan yang lebih tinggi. Semua siswa berhak mendapatkan pendidikan yang benar, dan menentukan masa depannya
sendiri.
Prof. Dr. Ali Ghufrom Mukti, Direktur Jenderal Sumber Daya Ilmu Pengetahuan Teknologi dan Pendidikan Tinggi (SDID), Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti) Republik Indonesia, menyampaikan apresiasi kepada MSW Global selaku penyelenggara pameran karena telah menjembatani pelajar yang akan melanjutkan pendidikan ke luar negeri.
"Event ini sangat penting untuk dunia pendidikan, karena memberikan kemudahan bagi pelajar dalam mencari informasi yang akurat dan benar tentang bagaimana melanjutkan kuliah diuar negeri," kata Ali dalam sambutannya.