Persamaan dan perbedaan kegunaan dan manfaat rumah adat bagi masyarakat adat:
Jawaban:
Persamaan
- Menjadi identitas suku bangsa di Indonesia
- Bisa dijadikan sebagai tempat tinggal
Perbedaan
- Memiliki desain dan bentuk yang berbeda setiap suku
- Terdapat filosofi bangunan yang berbeda
- Memiliki sejarah budaya yang berbeda
Halaman 99
Kawan Sejatiku
Karya: Lani
Untuk Beni, Made, dan Siti
Wahai, kawan sejatiku,
Kamu selalu bermain bersamaku
Selalu menemaniku mengerjakan tugas sekolahku
Selalu menghibur saat aku pilu
Wahai, kawan sejati
Walau kita berbeda suku dan agama
Kau selalu mengingatkanku untuk menghormati
Dan mengucapkan selamat saat hari raya
Wahai, kawanku
Tak akan pernah kulupa selamanya
Kita akan selalu bersama-sama
Untuk meraih cita-cita
Bacakanlah puisimu dengan percaya diri secara bergantian di kelasmu.
Tanggapilah pernyataan-pernyataan di bawah ini dengan kata ya atau tidak, sesuai isi puisi di atas.
1. Puisi ini berkisah tentang kawan yang tidak setia ( tidak ).
2. Lani memberikan pendapat yang baik terhadap kawannya ( ya ).
3. Kita yang dimaksud dalam puisi ini adalah Lani dan Siti ( tidak ).
4. Kawan yang dimaksud memiliki suku yang berbeda dengan Lani ( ya ).
5. Lani akan melupakan kawannya ( tidak ).
6. Mereka ingin meraih cita-cita bersama ( ya ).
Baca juga: Kunci Jawaban Tema 6 Kelas 4 SD Halaman 74 75 76 77 78 79 80 Buku Tematik Cita-citaku
Baca juga: Kunci Jawaban Tema 6 Kelas 5 SD Halaman 80 81 82 84 88 89 Buku Tematik Subtema 2 Pembelajaran 2
Halaman 100
Berdasarkan jawaban di atas, jelaskanlah isi puisi tersebut ke dalam bentuk paragraf di bawah ini.
Bekerjalah bersama temanmu untuk menyelesaikan kalimat yang telah dibuat tersebut!
Jawaban:
Lani menulis puisi ini untuk teman-temannya, yaitu Beni, Made, dan Siti.
Mereka sering bermain bersama di sekolah.
Teman-teman Lani selalu menghiburnya ketika ia sedang sedih.
Meskipun mereka memiliki suku dan agama yang berbeda, mereka tetep saling menghormati dan menghargai.
Lani tidak akan melupakan teman-temannya.
Selalu bersama untuk meraih mimpi di masa depan.
Halaman 101
Buatlah sebuah catatan tentang bagaimana kamu dan keluargamu memanfaatkan sumber daya alam setiap hari.
Kamu dapat menggunakan tabel berikut untuk membantumu.
Alternatif Jawaban:
1. Waktu: Pagi
Sumber Daya Alam yang Digunakan: Cahaya Matahari, Air dan Listrik
Manfaat Sumber Daya Alam:
- Cahaya matahari untuk membantu memberikan vitamin dan kekebalan pada tubuh.
- Air digunakan untuk mandi, mencuci baju dan keperluan lainnya.
- Listrik digunakan untuk memasak nasi.
2. Waktu: Siang
Sumber Daya Alam yang Digunakan: Cahaya Matahari, Air dan Listrik
Manfaat Sumber Daya Alam:
- Cahaya matahari untuk mengeringkan pakaian yang dijemur.
- Mencuci piring dan dimasak untuk minum.
- Listrik untuk menyalakan kipas angin dan menyetrika baju.
3. Waktu: Sore/Malam
Sumber Daya Alam yang Digunakan: Air dan Listrik
Manfaat Sumber Daya Alam:
- Air untuk mencuci piring dan mandi.
- Listrik untuk menyalakan lampu dan televisi.
*) Disclaimer: Kunci jawaban di atas hanya sebagai panduan bagi orang tua. Tribunnews.com tidak bertanggung jawab atas kesalahan jawaban.
Sebagian dari soal di atas merupakan pertanyaan terbuka. Artinya, ada beberapa jawaban tidak terpaku seperti di atas.
(Tribunnews.com/Yurika)