News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Materi Sekolah

Macam-macam Kenampakan Alam Utama Indonesia serta Manfaatnya Bagi Masyarakat

Penulis: Yohanes Liestyo Poerwoto
Editor: Miftah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemandangan Bukit Teletubbies yang menjadi salah satu destinasi wisata di Kabupaten Jayapura, Papua, Kamis (7/10/2021). Bukit Teletubbies menawarkan keindahan Danau Sentani dan alam di sekitar bukit, Untuk sampai ke sana dari Bandara Sentani memakan waktu sekitar 20 menit sedangkan kalau dari Kota Jayapura membutuhkan waktu sekitar 1 jam 40 menit. Tribunnews/Jeprima

- Lubuk laut yang merupakan cekungan dasar laut yang dalam.

- Palung Laut adalah celah laut yang dalam, sempit, dan memanjang.

b. Sungai

Sungai merupakan aliran air yang mengalir dari hulu (asal muara) sampai hilir (akhir muara).

Tiap tempat di Indonesia memiliki pemanfaatan sungai yang berbeda-beda.

Untuk Pulau Jawa, sungai sering digunakan untuk irigasi sedangkan di luar seperti Kalimantan dimanfaatkan sebagai sarana transportasi.

Contoh sungai di Indonesia adalah Bengawan Solo (Jawa Tengah), Barito (Kalimantan Selatan), Kapuas (Kalimantan Barat), Mahakam (Kalimantan Timur), dan Batanghari (Jambi).

Pembangkit listrik juga sering dibuat dengan memanfaatkan aliran sungai dan disebut Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA).

Contoh PLTA di Indonesia adalah Jati Luhur (Sungai Citarum, Jawa Barat), Mrica (Sungai Serayu, Jawa Tengah), dan Asahan (Sungai Asahan, Sumatera Utara).

c. Danau atau Waduk

Danau atau waduk adalah tubuh perairan yang dikelilingi daratan dan terletak di daerah cekungan.

Pemanfaatannya sering digunakan untuk irigasi, perikanan, pariwisata dan juga PLTA.

Contoh penggunaan danau untuk PLTA adalah Danau Maninjau (Bengkulu), Larona (Sulawesi Tenggara), dan Tosana Lama (Sulawesi Utara).

Sedangkan beberapa danau terkenal yang digunakan untuk irigasi, perikanan, sekaligus pariwisata adalah Danau Toba (Sumatera Utara), Danau Tondano, Waduk Sempor (Jawa Tengah), Waduk Gajah Mungkur (Jawa Tengah), Waduk Jatiluhur (Jawa Barat), Danau Rembabai (Papua), Danau Kerinci (Jambi), dan Danau Batur (Bali).

(Tribunnews.com/Yohanes Liestyo Poerwoto)

Artikel lain terkait Materi Sekolah

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini