TRIBUNNEWS.COM - Inilah kunci jawaban dari soal 'Apa yang dimaksud dengan energi alternatif?' pada Buku Tematik Kelas 3 Tema 6 halaman 105.
Pada buku tematik kelas 3 tema 6 mengulas materi subtema 3 bertajuk Energi Alternatif.
Siswa harus memperhatikan materi yang sedang dibahas dan mencoba mencari jawaban dari pertanyaan di Buku Tematik terlebih dahulu.
Jika sudah menjawab pertanyaan yang ada di buku tematik, siswa bersama orang tua bisa mencocokkannya dengan kunci jawaban berikut ini.
Baca juga: Pemanfaatan Gaya Otot: Manfaat dan Contoh Kegiatan, Buku Tematik Tema 7 Kelas 4 Halaman 16, 17
MATERI DAN KUNCI JAWABAN BUKU TEMATIK KELAS 3 TEMA 6 HALAMAN 103, 104, 105, dan 106
Energi Alternatif
Kebutuhan manusia akan energi semakin lama semakin tinggi.
Hai ini dikarenakan penduduk dunia semakin banyak.
Juga karena perkembangan teknologi yang semakin pesat.
Perkembangan teknologi membutuhkan banyak energi.
Bahan bakar minyak (BBM) adalah energi yang penggunaannya paling besar selama ini.
Karena terlalu banyak digali, maka persediaannya semakin sedikit.
Untuk mengatasi hal tersebut dicarilah berbagai energi alternatif.
Tujuannya untuk menggantikan bahan bakar minyak.