Musnahkan segala miliknya!” Saul mengalahkan bangsa Amalek.
Domba dan sapi yang terbaik diambilnya, tetapi segala yang buruk dan tidak berharga dibunuhnya.
Maka Raja Saul mendirikan sebuah gapura kemenangan bagi dirinya.
Maka Tuhan bersabda kepada Samuel: "Aku menyesal akan pengangkatan Saul menjadi raja, sebab ia meninggalkan Daku dan tidak turut perintah-Ku!"
Pagi-pagi benar Samuel bangun dan pergi menghadap Saul. Ketika Samuel sampai kepadanya, maka Saul berkata kepadanya: "Titah Allah telah kujalankan."
Samuel pun berkata: "Apa gerangan bunyi suara kambing domba yang sampai ke telingaku dan bunyi suara lembu yang kudengar?"
Maka Saul menjawab: "Telah kupilih lembu dan kambing yang terindah untuk dipersembahkan kepada Tuhan!"
Maka kata Samuel: "Ketaatan lebih baik daripada persembahan. Oleh karena engkau melalaikan perintah Allah, maka Tuhan menolak engkau: kamu tidak akan menjadi raja lagi!"
Kemudian Samuel meninggalkan Saul dan tidak bertemu lagi dengan raja sampai ia meninggal.
Ayo Kita Dalami
Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini!
1. Mengapa Samuel mengurapi Saul menjadi raja?
Jawaban: Karena paras Saul yang elok dan perawakannya yang bagus.
2. Mengapa Allah meninggalkan Saul?