News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pendidikan

UTBK SNBT 2023 Dimulai Besok, Cek Tata Tertib Peserta Ujian Gelombang I pada 8-14 Mei

Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Daryono
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

UTBK SNBT 2023 dibagi dalam 2 sesi tes dalam sehari. - Berikut ini tata tertib UTBK SNBT Gelombang 1 yang berlangsung pada 8-14 Mei 2023.

TRIBUNNEWS.COM - Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Nasional Berbasis Tes (SNBT) 2023 gelombang 1 dilaksanakan pada 8-14 Mei 2023.

UTBK SNBT 2023 merupakan ujian tulis yang nilainya akan digunakan untuk mendaftar di Perguruan Tinggi Negeri (PTN).

Peserta UTBK SNBT 2023 Gelombang I harus mempersiapkan diri sebelum mengikuti ujian.

Peserta wajib mematuhi tata tertib UTBK SNBT 2023 selama ujian berlangsung.

Simak tata tertib UTBK SNBT 2023 di bawah ini, dikutip dari laman Kemdikbud.

Baca juga: Contoh Soal UTBK SNBT 2023 Literasi Bahasa Inggris, Kunci Jawaban dan Pembahasan

Tata Tertib UTBK SNBT 2023

1. Peserta ujian harus sudah mengetahui RUANG UJIAN dan LOKASI UJIAN sehari sebelum ujian berlangsung.

2. Peserta harus membawa: Kartu Tanda Peserta Ujian.

Fotocopy Ijazah SMA/SMK/MA atau yang sederajat dan sudah dilegalisasi atau Surat Keterangan sedang kelas XII dari Kepala Sekolah yang dilengkapi dengan Pasfoto berwarna terbaru yang bersangkutan dan dibubuhi cap sekolah atau Kartu Identitas (Asli).

3. Peserta dilarang mengenakan Kaos Oblong (T-Shirt).

4. Peserta harus bersepatu.

5. Peserta harus datang ke lokasi ujian paling lambat 30 menit sebelum ujian dimulai.

Keterlambatan dengan alasan apapun sejak waktu tes dimulai, Peserta TIDAK DIPERBOLEHKAN mengikuti ujian.

6. Peserta tidak diperbolehkan masuk ruang ujian sebelum ada tanda untuk memasuki ruang ujian.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini