News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Penerimaan Mahasiswa Baru

Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Muhammadiyah: Jadwal, Syarat, dan Cara Daftar

Penulis: Nurkhasanah
Editor: Garudea Prabawati
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Berikut ini jadwal, syarat, dan cara daftar Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Muhammadiyah (SBMPTMu) 2024.

TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini informasi mengenai Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Muhammadiyah (SBMPTMu) tahun 2024.

SBMPTMu merupakan seleksi bersama penerimaan mahasiswa baru di lingkungan Perguruan Tinggi Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah (PTMA) yang diinisiasi oleh Majelis Pendidikan Tinggi Penelitian dan Pengembangan (Diktilitbang) Pimpinan Pusat Muhammadiyah.

Siswa lulusan SMA/SMK/MA dapat mendaftar dan memilih PTMA yang berbeda melalui SBMPTMu 2024.

Setiap pendaftar dapat memilih empat pilihan PTMA dalam satu kali pendaftaran SBMPTMu 2024.

Total terdapat 120 PTMA yang dapat dipilih pendaftar SBMPTMu 2024.

Periode pendaftaran SBMPTMu 2024 dibuka dalam dua gelombang.

Pendaftaran SBMPTMu 2024 gelombang pertama dibuka mulai 11 November 2024, sementara gelombang kedua pada 20 Mei 2024.

Pendaftaran dilakukan secara online melalui laman https://sbmptmu.id/.

Biaya pendaftaran SBMPTMu 2024 untuk program studi Kedokteran dan Kedokteran Gigi adalah sebesar Rp 750 ribu, sedangkan prodi lainnya senilai Rp 300 ribu.

Jadwal SBMPTMu 2024

Berikut ini jadwal pendaftaran SBMPTMu 2024:

Baca juga: Perbedaan SNBP dan SNBT 2024: Pengertian, Ketentuan, Jadwal serta Syarat Daftar

Gelombang 1

  • Pendaftaran: 11 November 2023 - 17 Mei 2024
  • Pengumuman Jurusan Kedokteran dan Kedokteran Gigi: 24 Mei 2024
  • Pengumuman prodi lainnya: one day service

Gelombang 2

  • Pendaftaran: 20 Mei 2024 - 16 Agustus 2024
  • Pengumuman Jurusan Kedokteran dan Kedokteran Gigi: 23 Agustus 2024
  • Pengumuman prodi lainnya: one day service

Syarat SBMPTMu 2024

Syarat pendaftaran SBMPTMu 2024 yakni sebagai berikut:

  1. Khusus untuk program studi Kedokteran dan Kedokteran Gigi: Lulusan SMA/MA Jurusan IPA Lulus Tahun 2021, 2022, 2023. Khusus untuk Paket C maksimal usia 21 tahun.
  2. Untuk seluruh prodi, pendaftar memiliki kesehatan yang memadai sehingga tidak mengganggu kelancaran proses studi.
  3. Persyaratan khusus lainnya dapat dilihat di web masing-masing PTMA sesuai prodi yang dipilih (tersedia link web masing-masing PTMA).

Cara Daftar SBMPTMu 2024

Berikut ini tata cara pendaftaran SBMPTMu 2024:

1. Pendaftaran online dilakukan melalui laman sbmptmu.id;

2. Pendaftar memilih kelompok prodi:

  • Kedokteran dan Kedokteran Gigi
  • Prodi lainnya

3. Pendaftar mengunggah dokumen persyaratan yang meliputi:

  • Rapor Semester 1-5
  • Pas Photo berwarna
  • Kartu Identitas Berphoto (KTP/Paspor/SIM)

(Tribunnews.com/Nurkhasanah)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini