TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini kunci jawaban Tema 9 kelas 6 halaman 95.
Kunci jawaban ini berdasarkan buku Tematik Tema 9 Kelas 6 Kurikulum 2013.
Soal Tema 9 kelas 6 halaman 95 berikut ini membahas tentang tari khas daerah.
Orang tua/wali dapat menggunakan kunci jawaban untuk membantu proses belajar anak.
Simak kunci jawaban Tema 9 kelas 6 halaman 95 di bawah ini.
Ayo Berlatih
Bagaimana dengan daerahmu? Apakah daerahmu memiliki tari khas daerah?
Adakah usaha-usaha untuk mengembangkannya menjadi tari kreasi daerah?
Bersama dengan teman sekelompokmu, lakukanlah kegiatan berikut ini.
Carilah informasi tentang salah satu tari kreasi daerah yang berasal dari daerahmu.
Cari tahu tari khas yang dijadikan acuan untuk membuat tari kreasi tersebut.
Baca juga: Kunci Jawaban Tema 9 Kelas 6 Halaman 51 Buku Tematik, Ayo Mengamati: Matahari Terbit dan Tenggelam
Kumpulkan informasi tentang tari khas dan tari kreasi tersebut, lalu catatlah dengan menggunakan tabel berikut.
Alternatif Jawaban:
Nama Tari Khas Daerah: Tari Sintren
1. Sejarah Tari:
Tari Sintren berawal dari percintaan Raden Sulandono dan Sulasih yang tidak mendapat restu dari orang tua Raden Sulandono.
Sehingga Raden Sulandono di perintahkan oleh ibunya untuk bertapa dan diberikan selembar kain sebagai sarana kelak untuk bertemu dengan Sulasih setelah pertapaannya selesai.