Laporan wartawan tribunnews.com, Wahyu Firmansyah
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Asian Games 2018 mulai dibuka pada hari ini, Sabtu (6/10/2018), di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), yang menjadi pusat dari pesta olahraga penyandang disabilitas se-Asia.
Untuk memeriahkan tidak hanya di panggung utama, di area kompleks SUGBK juga disiapkan sejumlah hiburan untuk para pengunjung yang hadir.
Baca: Puluhan Orang Ramaikan Nobar di Zona Inspirasi
Selain itu, tidak perlu merogoh kocek yang banyak untuk bisa ikut berpartisipasi dan merasakan kemeriahan opening ceremony Asian Para Games 2018 hari ini.
Cukup dengan mengeluarkan uang Rp 10.000, pengunjung bisa mendapatkan tiket festival dan menikmati beragam hiburan.
Dengan harga yang cukup murah, ada tiga zona yang dapat didatangi, yaitu Zona Semangat, Zona Inspirasi, dan Zona Energi.
Zona Inspirasi terletak di Parkir Timur Kompleks SUGBK, Zona Semangat berada di Pintu Lima, dan Zona Energi berada di Pintu Enam.
Di setiap zona juga telah disiapkan panggung hiburan, tempat-tempat makanan dan minuman.
Ketua INAPGOC, Raja Sapta Oktohari mengajak masyarakat untuk dapat merasakan kemeriahan Asian Para Games 2018.
"Seperti festival, ada kuliner, musik, dan mega store merchandis," ujar Okto dikawasan SUGBK.
Mega store akan mulai dibuka pada hari ini hingga perhelatan Asian Para Games usai.
"Mulai hari ini buka. Di setiap venue juga ada mini store," katanya.
Bahkan, sebelum dibuka pun pengunjung yang hadir rela mengantre untuk sekadar melihat-lihat ataupun membeli.
"Saya lihat tadi sudah banyak yang antri untuk beli, animo sangat baik," katanya.
Baca: Ada Boks Tiket Khusus Penyandang Disabilitas Dalam APG 2018 di GBK
Setiap tempat di area GBK juga dibuat untuk menarik pengunjung agar dapat berfoto-foto.
"Banyak gimmick Instagramable. Banyak spot foto menarik," ujarnya.