Satu di antaranya adalah Eric Maxim Choupo-Moting. Namanya mulai meroket bersama Bayern Munchen di musim ini.
Kendati sudah berusia 33 tahun, namun Choupo Moting berhasil membuktikan tajinya sebagai striker haus gol.
Bersama Munchen, mantan pemain PSG ini membukukan 10 gol dan tiga assist dari 15 pertandingan.
Kamerun tak melulu bertumpu kepada Choupo Moting. Di sektor gelandang, Singa Tangguh, julukan Kamerun, memiliki pemain muda milik Napoli yang juga lagi naik daun, Andre-Frank Zambo Anguissa (25).
Pemain yang mengemban tugas sebagai gelandang bertahan ini memiliki pola permainan mirip Franck Kessie.
Musim ini dia membukukan 3 gol dan 5 assist dari 17 pertandingan. Meski mengemban tugas sebagai pemain bertahan, namun dia memiliki kemampuan untuk membantu penyerangan.
Dan di posisi kiper, Andre Onana yang musim ini berbaju Inter Milan menjadi andalan Kamerun.
Perlahan mantan penjaga gawang Ajax tersebut mendapatkan menit bermain bersama Inter Milan. Ini bisa menjadi kesempatan bagi Onana untuk menambah kualitasnya dengan bermain di Piala Dunia 2022.
(Tribunnews.com/Giri)