Skuad Hansi Flick juga sukses membukukan 14 peluang dengan lima tembakan tepat sasaran.
Catatan ini amat jomplang dengan Jepang yang tidak bisa membuat shot on goal dari satu-satunya kans yang mereka punya pada 45 menit pertama.
Jalannya pertandingan Babak Pertama
Jepang membobol gawang Jerman lewat Daizen Maeda saat pertandingan baru memasuki menit ke-7.
Namun, Maeda tidak bisa merayakan golnya karena ia sudah lebih dulu berada di posisi offside saat melepas tembakan ke gawang Manuel Neuer dari dalam kotak penalti.
Jerman pun tidak bisa langsung membongkar pertahanan Jepang pada 10 menit babak pertama.
Dua kali, bola yang diluncurkan ke kotak penalti Jepang bisa dibuang oleh pertahanan Jepang yang digalang kapten tim, Maya Yoshida.
Antonio Ruediger nyaris membuka keunggulan Jerman lewat tandukannya menyambut sepak pojok Joshua Kimmich.
Bola hanya melebar ke sisi kiri gawang Shuichi Gonda.
Baca Juga: PIALA DUNIA 2022 - Tak Ingin Bernasib Sama seperti Argentina, Brasil Harus Tunjukkan Mentalitas Pemenang untuk Juara di Qatar
Jerman kembali mengancam pada menit ke-20. Bermula dari sepakan kaki kanan Joshua Kimmich dari luar kotak penalti yang ditepis Gonda, bola rebound disambar oleh Ilkay Guendogan.
Guendogan tanpa ragu melepas tembakan dari sisi kanan kotak penalti Gonda.
Bola hanya melambung di atas mistar gawang.
Jerman terus berusaha membongkar rapatnya pertahanan Jepang sepanjang babak pertama.