TRIBUNNEWS.COM - Fernando Santos resmi angkat kaki dari kursi kepelatihan Timnas Portugal seusai hanya mampu membawa Cristiano Ronaldo cs ke babak 8 besar Piala Dunia 2022,
Lengsernya Fernando Santos dari jabatan pelatih Timnas Portugal membuat nama Jose Mourinho mencuat ke permukaan.
Berisikan sederet pemain bintang, Fernando Santos gagal memenuhi ekspetasi khayalak Portugal untuk membawa mereka merengkuh trofi Piala Dunia 2022.
Alhasil, Fernando Santos sebagai juru taktik mengikuti jejak pelatih lainnya untuk hengkang dari jabatan yang mereka emban.
Baca juga: Argentina vs Prancis Final Piala Dunia 2022: Giroud Beri Peringatan kepada Messi
Luis Enrique, Tite, Roberto Martinez, Louis van Gaal, hingga Paulo Bento adalah sederet pelatih elite yang angkat kaki seusai gagal membawa negaranya tampil lebih jauh di Piala Dunia 2022.
Jurnalis ternama asal Italia, Fabrizio Romano menjadi orang yang mewartakan kabar berhentinya Fernando Santos dari kursi kepelatihan Portugal.
"Fernando Santos tidak lagi menjadi pelatih kepala Portugal. Keputusan telah dibuat setelah Piala Dunia," tulis Fabrizio dalam Twitter resminya pada Jumat, (16/12/2022) dini hari WIB.
"Timnas Portugal akan menunjuk manajer baru dalam beberapa minggu ke depan," lanjutnya.
Setelah berhentinya Fernando Santos, pertanyaan pun menyeruak, siapakah pelatih Timnas Portugal selanjutnya?
Juru taktik AS Roma, Jose Mourinho menjadi nama yang santer dikabarkan akan meneruskan tongkat kepelatihan Fernando Santos.
Dilansir Romapress, Mourinho tak akan keberatan untuk melatih negara asalnya tersebut tanpa harus meninggalkan jabatannya di AS Roma.
Menurut peraturan yang dirilis FIFA, pelatih dapat menukangi klub dan negara secara bersamaan asalkan kedua belah pihak sepakat untuk mengizinkan.
Baca juga: Elkan Baggott Absen Bela Timnas Indonesia di Piala AFF 2022 demi Hadapi Tim Liga Inggris
Presiden AS Roma, Dan Friedkin pun mengizinkan The Special One untuk mengambil langkah tersebut.
Ia percaya dengan sikap profesional Mourinho yang telah memberi mereka gelar UEFA Conference League di musim lalu.