TRIBUNNEWS.COM - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat terjadinya gempa di tenggara Sumbawa Barat, Kamis (27/6/2019).
Dikutip dari akun Twitter resmi BMKG, @indoBMKG, gempa tersebut berkekuatan magnitudo 4,8.
Gempa terjadi pada pukul 12.05 WIB.
Pusat gempa berada di laut, 107 km tenggara Sumbawa Barat dengan kedalaman 53 km.
Baca: Gempa Hari Ini: BMKG Catat Gempa M 3.3 Guncang Mamasa Kedalaman 5 Km, Berpusat di Darat
Gempa ini dirasakan di Mataram dan Sumbawa dengan skala II MMI.
"#Gempa Mag:4.8, 27-Jun-19 12:05:24 WIB, Lok:9.60 LS, 117.33 BT (Pusat gempa berada di laut 107 km tenggara Sumbawa Barat), Kedlmn:53 Km Dirasakan (MMI) II Mataram, II Sumbawa #BMKG," tulis @infoBMKG.
Belum ada informasi lebih lanjut terkait dampak kerusakan akibat gempa ini.
Skala Getaran Gempa
Berdasarkan Skala MMI (Modified Mercalli Intensity), beginilah gambaran keadaan yang dirasakan seseorang terhadap guncangan gempa, dikutip dari situs BMKG:
I MMI
Getaran tidak dirasakan kecuali dalam keadaan luar biasa oleh beberapa orang.
II MMI
Getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang.
III MMI