News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

PON Papua 2021

Hasil Drawing Futsal PON XX Papua: Diikuti 10 Tim, Tuan Rumah di Grup A, Berikut Daftar Lengkapnya

Penulis: Laura Hilmi
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Drawing cabang olahraga Futsal PON XX Papua 2021.

Pelatih Kepala tim Futsal Banten Affri Afdalah mengaku tidak ambil pusing perihal tim asuhannya yang tergabung di grup tangguh tersebut.

Affri memilih fokus menghadapi setiap tim lawan di grup B yang menurutnya mempunyai kekuatan yang sama.

"Yang jelas di group ini adalah tim yang terbaik dengan segala persiapannya. Tidak bisa diukur siapa yang harus diwaspadai. Semua tim yang bermain di PON adalah tim terbaik," ujar Affri seperti yang dirilis laman resmi futsalindonesia.org pada Kamis (16/9/2021).

Sementara itu, Pelatih kepala tim PON Kepulauan Riau, Aris Pratama menanggapi hasil drawing ini sebagai peluang bagi timnya untuk berprestasi dalam keikutsertaan pertama di ajang multievent PON XX Papua 2021.

Kepulauan Riau berada di Grup A dengan tuan rumah, Papua.

Menurut Aris, setiap tim yang lolos adalah tim terbaik sehinggaa memiliki kekuatan yang sama.

"Karena setiap tim yang lolos adalah tim terbaik dari fase Pra PON maka semua tim sama kekuatannya menurut saya. Jadi setiap pertandingannya kita anggap sebagai final," kata Aris.

"Begitu halnya lawan yang akan kita hadapi di Group A, saya pikir mempunyai kekuatan yang berimbang dengan tim-tim yang berada di group B."

Hasil Drawing Futsal PON XX Papua 2021

Grup A

- Papua

- Sumatera Utara

- Kepulauan Riau

- Kalimantan Barat

- Nusa Tenggara Barat

Grup B

- Jawa Barat

- Banten

- Sulawesi Selatan

- Maluku Utara

- Jawa Timur

(Tribunnews.com/Laura Hilmi)

Berita lainnya terkait PON XX Papua 2021.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini