TRIBUNNEWS.COM - Provinsi Jawa Timur (Jatim) merajai hasil perolehan medali cabang olahraga (cabor) Panjat Tebing Klasemen Sementara Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021.
Jatim hingga kini telah mengoleksi lima emas, empat perak, dan satu perunggu dari cabor Panjat Tebing PON XX Papua 2021.
Capaian tersebut membuat Jatim masih memuncaki klasemen sementara perolehan medali cabor Panjat Tebing PON XX Papua 2021.
Pertandingan cabor Panjat Tebing digelar di Arena Panjat Tebing SP 2 Mimika.
lima medali emas cabor Panjat Tebing yang diraih Jatim didapat dari nomor Team Lead Putra, Team Lead Putri, Team Boulder Putra, Individu Boulder Putra, dan Individu Boulder Putri.
Nomor Individu Boulder dipersembahkan oleh Fitria Hartini.
Baca juga: Hasil Angkat Besi PON Papua 2021 - Windy Cantika Aisah Sabet Emas, Jabar Kudeta DKI dari Puncak
Baca juga: Fakta dan Kronologi Atlet NTT Peraih Emas di PON Papua Dijemput Pakai Mobil Pikap di Bandara
Fitria Hartini mendapat poin tertinggi 1T3z dalam laga final di Arena Panjat Tebing, Mimika, Papua pada Selasa (5/10/2021).
Ia unggul atas pemanjat Jatim lainnya, Kharisma Ragil Rakasiwi yang berada di peringkat dua dengan poin 0T3z.
Sedangkan peringkat tiga atau medali perunggu diraih atlet Jabar Salsabila dengan skor poin 0T3z.
Dikutip dari laman resmi KONI Jawa Timur, Pelatih Panjat Tebing Jatim Galar Pandu Asmoro mengaku bersyukur.
Menurutnya, lima medali emas yang diraih sebelumnya memang sudah diprediksi.
"Jadi, hasil itu memang sudah sesuai dengan harapan kami," ujar Galar Pandu seperti yang dirilisi laman resmi KONI Jatim pada Rabu (6/10/2021).
Adapun Jatim masih memiliki peluang untuk menambah koleksi medali emas.
Yakni dari nomor speed relay serta combined, masing-masing untuk putra dan putri.