Laporan Wartawan Tribunnews.com, Dennis Destryawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Konsep Boutique Lifestyle di Indonesia mengarah kepada arsitektur tropical modern. Arsitektur ini biasanya digunakan dalam bisnis properti yang direalisasikan menjadi bentuk bangunan dengan gaya unik, tropis, dan modern.
Tren ini muncul ketika pandemi covid lalu menjadikan Bali menjadi salah satu tujuan utama dan masih bertahan hingga saat ini.
Konsultan Arsitek Azzura Wiyoga Nurdiansyah mengatakan, berkaca dari tren tersebut PT Jaya Real Property menciptakan hunian baru Discovery Azzura Bintaro Jaya yang merupakan hunian premium bernuansa tropical resort.
Baca juga: Beli Properti di Pameran Lebih Menguntungkan Ketimbang Menunda-nunda, Ini Alasannya
"Konsep besar dari desain Azzura adalah suasana tropis resort seperti di Bali yang dibawa ke sebuah hunian di Bintaro Jaya," ujarnya, Rabu (20/3/2024).
Hal tersebut dikombinasikan dengan warna gelap, monokrom, ditambah dengan elemen alam (natural). Cluster premium ini dibangun dengan eksklusif dan privat terdapat 73 unit di dalamnya.
Azzura memiliki 2 tipe hunian berlantai dua diantaranya Azzura 8 dan Azzura 10 sehingga dapat menyesuaikan kebutuhan dan harapan penghuni, tentunya dengan fasilitas lengkap yang disediakan sehingga menjadi hunian idaman.
Henky Wijaya selaku wakil Direktur PT Jaya Real Property menambahkan, Bintaro Jaya bukan hanya sekedar menciptakan hunian yang modern namun juga menciptakan kawasan eco lifestyle (Comfort, Care, dan Cool). Hal ini merupakan bentuk inovasi serta selalu berusaha memenuhi kebutuhan dan memberikan kenyamanan jangka panjang bagi penghuninya.
"Dengan hadirnya Hunian Premium Terbaru Discovery Azzura ini dapat menjadi pilihan hunian idaman untuk investasi masa kini sekaligus juga investasi masa depan," tambahnya.
Memulai investasi, menurut Henky, merupakan bentuk peningkatan kesejahteraan jangka panjang sekaligus bentuk dari kontribusi dalam menjaga stabilitas atau meningkatkan taraf ekonomi Indonesia.