News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Jelang Akhir 2024, Pengembang Properti Genjot Penjualan

Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Hendra Gunawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

PT Summarecon Agung Tbk (Summarecon) menjual Ruko Quantum Commercial di kawasan Scientia Garden dari Summarecon Serpong.

 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pengembang properti terus menggenjot penjualan hunian maupun komersil menjelang akhir tahun 2024.

Satu di antaranya, PT Summarecon Agung Tbk (Summarecon) menjual Ruko Quantum Commercial di kawasan Scientia Garden dari Summarecon Serpong.

Executive Director PT Summarecon Agung, Albert Luhur, mengatakan, minat masyarakat yang tinggi tidak hanya terhadap produk hunian. tapi juga komersial.

Baca juga: Perkembangan Sektor Pariwisata Mendorong Kenaikan Harga Properti di Bali

Menurutnya, hal ini menunjukan bahwa kawasan yang dikembangkan  Summarecon Serpong telah tumbuh dan berkembang hingga menarik bagi pelaku usaha. 

"Produk komersial Quantum Commercial berhasil terjual sebanyak 15 unit dalam waktu 6 jam. Atas hasil penjualan itu, kami pun berhasil membukukan pendapatan penjualan senilai Rp 90 miliar," kata Albert dikutip Kamis (12/12/2024).

Adapun Ruko Quantum Commercial menerapkan konsep Premium & Alfresco Design yang memiliki ketinggian high ceiling lobby setinggi 6,1 meter, serta terdapat mezzanine level dengan ceiling setinggi 2,7 meter. 

Ada 2 pilihan luasan ruko yang ditawarkan, yakni 5x16 (luas tanah 80 meter persegi) dan ukuran 6x16 (luas tanah 96 meter persegi), keduanya ditawarkan Tipe Deluxe dan Premium.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini