News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Mudik Lebaran 2023

Puluhan Jurnalis Menikmati Mudik Nyaman dengan Kereta Wisata Eksklusif

Penulis: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Puluhan jurnalis mengikuti mudik gratis bersama Forum Wartawan BUMN (FWBUMN) dengan transportasi Kereta api pariwisata priority dari Jakarta Surabaya. Kereta berangkat Kamis (20/4/2023).

Yuk simak serunya perjalanan mudik gratis naik Keret Api Pariwisata yang Tribunnews.com ikuti Kamis (20/4/2023) kemarin.

Perjalanan Tribunnews.com kali ini bersama 30 jurnalis dari berbagai media nasional.

Puluhan jurnalis mengikuti mudik gratis bersama Forum Wartawan BUMN (FWBUMN) dengan transportasi Kereta api pariwisata priority dari Jakarta Surabaya. Kereta berangkat Kamis (20/4/2023). (istimewa/Forum Wartawan BUMN (FWBUMN))

Usai melakukan registrasi yakni memastikan 30 jurnalis memenuhi syarat mudik dengan moda transportasi kereta api yakni KTP, Kartu Pers, dan bukti vaksin booster yang masih menjadi syarat wajib dalam menggunakan moda transportasi kereta api, kami peserta mudik pun disambut dengan kemewahan yang eksklusif.

Kereta Pariwisata ini berangkat dari Stasiun Gambir, Jakarta pada pukul 06.15 WIB dengan tujuan akhir Surabaya pada pukul 18.55 WIB.

Gerbong kereta wisata priority yang ditumpangi para jurnalis peserta mudik gratis ini tujuannya mulai dari Cirebon, Purwokerto, Yogyakarta, Solo, Madiun,Jombang, hingga Surabaya.

Gerbong ini dikaitkan dengan rangkaian kereta api tambahan khusus lebaran dari Jakarta Gambir ke staisun Psar Turi di Surabaya. 

Puluhan jurnalis mengikuti mudik gratis bersama Forum Wartawan BUMN (FWBUMN) dengan transportasi Kereta api pariwisata priority dari Jakarta Surabaya. Kereta berangkat Kamis (20/4/2023). (tribunnews.com/anita k wardhani)

Selama perjalanan di jalur selatan Jawa ini, kami para jurnalis dimanjakan dengan kemewahan isi kereta wisata.

Saat masuk, kami disambut dengan interior kereta dengan ominasi warna coklat dan emas menunjukkan kesan eksklusif, elegan, dan modern.

Saat masuk sudah ada 4 orang kru, 1 orang pramugari sebagai kapten kru perjalanan, 2 orang pramugara juga seorang cleaning service.

Para kru menyambut dengan ramah sambil mengenalkan apa saja fasilitas di kereta wisata tipe priority ini.

Kereta api pariwisata tipe priority, memberikan fasilitas dari layanan multimedia hingga mini bar.

Fasilitas mewah di kereta api pariwisata Priority ini mulai terasa dari kursi yang lebar dengan formasi 2-2.

Puluhan jurnalis mengikuti mudik gratis bersama Forum Wartawan BUMN (FWBUMN) dengan transportasi Kereta api pariwisata priority dari Jakarta Surabaya. Kereta berangkat Kamis (20/4/2023). (tribunnews.com/anita k wardhani)

Tak hanya lebar, kursinya merupakan jenis reclining seat yang bisa diatur kemiringannya untuk bersandar, serta bisa diputar.

Mirip dengan pesawat tertentu, setiap kursi KA Priority dilengkapi dengan TV LCD 52 inci layar sentuh.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini