TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Kepala Kepolisian Resor Kota Besar (Polrestabes) Bandung Kombes Pol Abdul Rakhman Baso menegaskan car free night (CFN) hanya diberlakukan di satu lokasi, yaitu di sepanjang Jalan Ir H Juanda (Dago).
Pemberlakukan CFN dimulai pukul 21.00 WIB, Senin 31 Desember 2012, hingga pukul 03.00 WIB, Selasa 1 Januari 2013. Selama diberlakukannya CFN, Polrestabes Bandung didukung pemangku kepentingan lainnya menyiapkan sedikitnya 12 kantong parkir. Total 200 personel polisi bersiaga di kawasan CFN.
Penegasan Kapolrestabes tersebut disampaikan menyusul beredarnya pesan berantai lewat Blackberry messenger yang membuat bingung masyarakat. Pesan itu antara lain berisi kesimpangsiuran lokasi pemberlakuan yang menyebut di empat lokasi atau waktu pelaksanaan.
"Kami tegaskan, car free night itu hanya di satu lokasi. Mulai Simpang Dago sampai ke perempatan Jalan Riau-Merdeka-Dago. Tidak ada lokasi lain," ujar Kapolrestabes saat menggelar jumpa pers di aula Mapolrestabes Bandung, Sabtu (29/12/2012).
Abdul Rakhman mengatakan, CFN merupakan solusi kreatif mengurangi kemacetan di malam tahun baru, mengingat sepanjang Jalan Dago merupakan jalur favorit masyarakat untuk merayakan malam pergantian tahun. Sepanjang Jalan Dago, mulai simpang hingga perempatan dan sepanjang Jalan Merdeka, dipastikan tertutup bagi kendaraan, baik roda dua maupun roda empat.
"Berdasarkan pengalaman di malam pergantian tahun, kendaraan stuck di Jalan Dago menunggu detik-detik pergantian tahun. Kapolri menginstruksikan jangan sampai ada kemacetan lebih dari enam jam," kata Abdul Rakhman.
Meski CFN diberlakukan di sepanjang Jalan Ir H Juanda, pada gilirannya CFN terpenggal menjadi dua lokasi, yaitu CFN Atas mulai dari Simpang Dago hingga perempatan Cikapayang dan CFN Bawah mulai perempatan Jalan Sulanjana hingga perempatan Jalan Riau-Merdeka- Dago.
Pada lokasi CFN Atas, ada enam kantong parkir yang disediakan bagi pengunjung CFN, yaitu Jalan Teuku Umar, Ganesha, Hasanudin, Ciung Wanara, Badak Singa, dan Jalan Dipati Ukur. Di kantong-kantong parkir ini, disiagakan 37 personel.
"Lokasi parkir lainnya, (CFN Bawah) di Sultan Tirtayasa, Rangga Malela, Rangga Gading, Sultan Agung, Purnawarman, dan sepanjang Jalan Merdeka. Di lokasi ini, total personel yang diturunkan 44 orang," ujar Abdul Rakhman.