Laporan Wartawan Tribun Timur, Rudhy
TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR -- Kandidat Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo (SYL) sempat mengeluarkan candaan di depan pendukungnya, Selasa (22/1/2013) sebelum mencoblos di TPS 001, Kelurahan Sawerigading, Kecamatan Ujungpandang tepatnya di SD Mangkura Makassar.
Dia mengatakan, seyogianya pilgub 2013 ini yang harus dipilih adalah kandidat yang memang telah mendapatkan jabatan gubenur sebelumnya, atau yang berpengalaman di tingkat provinsi.
"Karena ini pemilihan gubernur, bukan pemilihan walikota atau bupati. Kasihan Sulsel saudara, kalau sudah bagusmi pemimpinnya diganti dengan pemimpin yang tak pengalaman," kata Syahrul tanpa menyebut siap yang dimaksud.
Sekadar diketahaui, kompetitor Syahrul di pilgub Sulsel ini adalah Walikota Makassar Ilham Arief Sirajuddin dan Bupati Sinjai A Rudiyanto Asapa.
Baca juga:
- Ini Alasan Pak Kades Melamar Istri Orang
- Menit Demi Menit Pilkada Sulsel di Tribun-timur.com
- Tiga Jenderal Pantau Pencoblosan Pilgub Sulsel
- Kapolda: Jika Ada Pericuh, Tembak