Tribunnews.com, Bandung - Calon Gubernur Jawa Barat Rieke Diah Pitaloka melarang ibu-ibu bergosip atau menggunjingkan mantan Bupati Garut Aceng Fikri dengan skandalnya. Alasannya, pergunjingan itu tidak akan membawa manfaat bagi rakyat, apalagi Jawa Barat ke depan.
"Lebih baik ibu-ibu menggosipkan tentang kartu Jabar Bangkit, karena manfaatnya sangat banyak bagi rakyat," ujarnya saat berkampanye di lapangan Desa Nanjung Mekar, Kecamatan Rancaekek, Kabupaten Bandung, Sabtu (16/2/2013).
Manfaat kartu Jabar Bangkit, lanjut Rieke, antara lain meringankan biaya pendidikan masyarakat, biaya kesehatan, dan memberikan peluang bagi berkembangnya usaha kecil.
Jika Jakarta memiliki kartu sehat dan kartu pintar, maka di Jabar akan punya kartu Jabar Bangkit. Dan kartu ini hanya dapat direalisasikan apabila pasangan calon Rieke dan Teten Masduki yang terpilih sebagai gubernur.
Kampanyenya Rieke-Teten di Rancaekek itu juga dihadiri Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo.