News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Seorang Pemudik Lebaran Terpaksa Melahirkan di Pelabuhan Tanjung Perak

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Suasana kepadatan penumpang di Gapura Surya Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya, Senin (26/8/2013).

Laporan Wartawan Surya Haorrahman

TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Ketika aktifitas transportasi di terminal, stasiun, dan pelabuhan di daerah lain sudah normal, tidak demikian dengan di Pelabuhan Gapura Surya Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya, Senin (26/8/2013).

Pelabuhan itu, kekinian justru tengah menghadapi puncak arus balik pemudik Lebaran 2013. Saking padatnya arus balik tersebut, membuat seorang penumpang melahirkan di terminal.

Kasubag Humas Polres Pelabuhan Tanjung Perak Ajun Komisaris Lily Djafar mengatakan, ada calon penumpang yang melahirkan, Senin (26/8/2013) dini hari.

"Sampai ada yang melahirkan di terminal tadi malam," kata Lily.

Malam itu, menurut Lily, perempuan yang tengah menunggu kapal mendarat, tampak kesakitan hendak melahirkan.

Dengan dibantu suaminya dan petugas medis, akhirnya perempuan tersebut bisa melahirkan.

"Ibu dan anaknya bisa selamat, dan pagi tadi mereka naik kapal," kata Lily.

Namun, sambung Lily, karena dalam kondisi panik dan penumpang padat, pihaknya tidak sempat menanyakan dan mencatat siapa penumpang tersebut.

Lily menjelaskan, titik akhir arus balik lebaran di Gapura Surya tidak bisa diprediksi. "Kalau di Gapura Surya, tidak bisa diprediksi hingga H plus berapa akan berakhir," kata Lily.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini